06 March 2010

Mengoptimalkan penggunaan ruang pada Desktop

Me-manage berbagai shortcut
.


Berbagai cara diusahakan user untuk mencapai produktivitas kerja yang optimal, salah satunya dengan menggunakan aplikasi launcher yang dikenal dengan Krento. Aplikasi ini merupakan desktop manager modern, dan engine widget yang mampu mengefisiensikan penggunaan space desktop PC yang digunakan user dalam bekerja. Shortcut aplikasi, dokumen, folder kerja bahkan bookmark Internet user dapat di-manage dengan mudah melalui Krento.

Aplikasi ini menampilkan dock 3D dikenal dengan “stone”, yang berisikan kumpulan file, folder dan aplikasi favorit user secara terorganisasi. Hanya dengan drag dan drop melalui mouse, shortcut aplikasi, file, dan folder dapat dimasukkan ke dalam dock tersebut.

Penggunaan Krento membutuhkan framework .Net versi 2 terinstal terlebih dahulu pada sistem operasi user. Aplikasi ini dipastikan telah kompatibel dengan sistem operasi Windows terbaru, sekali pun meliputi Windows XP, Vista, dan 7.

Harga : Gratis
Ukuran File : 2,34 MB
Download : users telenet.be
Bagi Sahabat
Bagi SAHABAT Updated at: March 06, 2010

Epson ramaikan pasar printer Indonesia

Epson Picture Mate
.


Produsen perangkat cetak dan digital imaging, Epson, meluncurkan dua printer foto mini terbarunya, Epson Picture Mate (PM) seri 235 dan 310 untuk pasar Indonesia. Epson PM 235 adalah printer foto berformat 4 x 6 inci yang mungil, ringkas, serta mudah untuk dibawa bepergian, sehingga pengguna bisa menikmati hasil cetak sekaligus menghemat biaya.

Selain printer foto mini, Epson juga meluncukan dua seri large format printer (LFP) anyar yang memiliki kemampuan mencetak cepat. Epson PM 235 dilengkapi fungsi custom ID, yang memungkinkan pengguna mempersonalisasi ukuran foto pada kartu identitas atau paspor, tanpa harus menggunakan komputer atau PC. Printer ini juga memilikikecepatan waktu hanya 37 detik saja untuk mencetak foto ukuran 4R.

Sedangkan dua seri printer format besar terbaru, Epson Stylus Pro 7700 (24 inci) dan Epson Stylus Pro 9700 (44 inci), mengjanjikan presisi, ketahanan, dan produktivitas untuk penggunaan berbagai aplikasi pencetakan profesional.

Harga : N/A
Info: Epson
Bagi Sahabat
Bagi SAHABAT Updated at: March 06, 2010

05 March 2010

Bacaan wajib sebelum membeli printer

Boyong printer sebanyak-banyaknya
.



Dulu, benda ini merupakan perangkat wajib yang menemani setiap unit PC. Namun, seiring berjalannya waktu, kebutuhan pengguna PC rumahan terhadap printer semakin memudah. Hal ini disebabkan semakin terjangkaunya media penyimpanan berkapasitas besar, seperti CD dan DVD.

Belum lagi bandwidth yang juga semakin luas dan terjangkau, menjadikan pertukaran dokumen lebih sering dilakukan dalam format digital. Namun, ini semua tidak berarti memupus kebutuhan terhadap printer. Bagaimana dengan Anda? Apakah Anda sudah merasa membutuhkan printer?

Nah, bila Anda berencana untuk memboyong printer namun belum memiliki bayangan apalagi referensi merek dan tipe tertentu, silahkan menilk website Printer Reviews and Ratings. Silahkan baca dan cari printer yang paling sesuai dengan harapan, dan kebutuhan Anda di sini.


- - - - - - - - - - - - - - - -


Bandwidth. Isitlah yang menunjukkan kapasitas media dalam membawa informasi. Bandwidth dapat digunakan dalam banyak hal, misalnya telepon, jaringan kabel, bus, sinyal frekuensi radio, dan monitor. Bandwidth diukur dengan putaran perdetik (cycles per second), atau hertz (Hz), yaitu perbedaan antara frekuensi terendah dan tertinggi yang dapat ditransmisikan. Tetapi, juga sering digunakan ukuran bit per second (bps).
Bagi Sahabat
Bagi SAHABAT Updated at: March 05, 2010

Cara baru menonton film

Bisa membeli atau menyewa film
.

Iomega mengumumkan peluncuran generasi baru dari produk Screen Play HD Media, termasuk Iomega ScreenPlay Director HD Media Player, media player HD. Produk ini memudahkan Anda mencari jaringan di rumah untuk menonton televisi, dimana para konsumen akan dimudahkan untuk membeli atau menyewa film dari Internet.

Screenplay HD Media Player memberikan para pengguna kemudahan untuk menikmati konten digital mereka di rumah. Pengguna dapat menyimpan konten tersebut di perangkat keras ScreenPlay, dan menggunakan remote untuk memainkan konten tersebut di layar lebar televisi mereka.

ScreenPlay Director HD Media Player terbaru mendukung resolusi 1080p, 24 fps, dan terdapat juga ruang penyimpanan sebesar 1 TB untuk menyimpan semua file multimedia Anda, dan mendukung untuk memainkan berbagai file DivX, berbagai codec dan jenis file, termasuk H.264, WMV dan MKV, serta lainnya. ScreenPlay Director kompatibel dengan PC dan Mac, serta memiliki koneksi Ethernet di mana Anda dapat menyimpan, mengakses, membagi video, foto, dan musik.

Harga : US$249
Sumber : Iomega.com

- - - - - - - - - - - - - - - - - -

DivX. Video codec yang diciptakan oleh DivX, Inc. (sebelumnya DivXNetworks, Inc.), yang menjadi terkenal karena dapat mengkompresi video menjadi ukuran kecil dengan kualitas relatif baik. DivX menggunakan kompresi lossy MPEG-4 Part 2. Karena sering digunakan untuk membuat salinan dari DVD yang berhak cipta, DivX menjadi kontroversial. Saat ini, banyak DVD player di pasaran yang dapat memainkan film DivX.

WMV. Windows Media Video adalah nama generik untuk kumpulan teknologi codec video yang dikembangkan oleh Microsoft. WMV merupakan again dari kerangka kerja Microsoft Windows Media framework. Berkas WMC (.wmv) menggunakan format pembawa ASF milik Microsoft. Berkas ini dapat dijalankan oleh Windows Media Player, dan player lainnya seperti Mplayer, VLC media player atau Media Player Classic.
Bagi Sahabat
Bagi SAHABAT Updated at: March 05, 2010

04 March 2010

Software untuk memudahkan dalam menulis notasi nada

Memiliki kemampuan yang lengkap
.


Tidak semua orang menguasai penulisan notasi musik dengan benar. Masing-masing notasi musik memiliki ciri khas, ada yang diperuntukkan bagi alat musik melodi ataupun ritmis. Keeradaan teknologi software saat ini telah memungkinkan penulisan notasi dapat mudah dilakukan oleh user.

Easy Music Composer Free dapat digunakan untuk membuat lagu favorit dengan cepat, dan menuangkannya dalam notasi tanpa kesulitan, bahkan bagi user yang tidak memiliki pengetahuan musik sekalipun.

Fitur yang dimiliki aplikasi ini, antara lain memampukan user menentukan volume dan tone dalam tiap baris notasi, memilih sebuah pola (rhythm,k bass, dan drum), dan menyusun lagu dalam tujuh channel, termasuk di dalamnya empat chord, satu melodi, satu bass dan satu drum.

Harga : Gratis
Ukuran File : 3,1 MB
Download : 5fbiglobe.ne.jp
Bagi Sahabat
Bagi SAHABAT Updated at: March 04, 2010

Satu lagi produk modem USB

Perlombaan produsen modem
.


Maraknya tawaran dari provider seluler dalam menyediakan koneksi Internet wireless, membuat para produsen berlomba-lomba menghadirkan produk modem USB. Salah satunya adalah produk modem USB dari Digilink dengan seri WT-881.

Modem yang menggunakan koneksi HSDPA ini sanggup di genjot hingga kecepatan 7.2 Mbps, tergantung dari koneksi yang ditawarkan oleh provider. Fungsionalitas lain yang ditawarkan produk ini adalah adanya slot untuk memory card jenis microSD. Jadi, penggunanya bisa juga memfungsikan modem ini sebagai USB flash disk, walaupun sebenarnya sudah disediakan memory internal sebesar 30 MB. Untuk micro SD-nya, pengguna harus membeli sendiri karena tidak ada di dalam paket penjualannya.

Modem ini bisa dipakai di Windows 2000 hingga Ubuntu 9.04. Pada software yang disertakan, aplikasinya bisa dipakai sebagai aplikasi phonebook, maupun untuk berkirim SMS.

Harga : Rp. 500.000
Sumber : digilinkwifi.com
Bagi Sahabat
Bagi SAHABAT Updated at: March 04, 2010

Menyelamatkan ruang anda dengan Tempat tidur komputer

Teknikal interior yang sederhana
.

Ada seorang pakar interior desain mengatakan, “menyelamatkan sebuah ruang untuk interior seperti layaknya seorang anak yang sedang menangkap seekor tikus”. Mungkin pernyataan tersebut sulit untuk dicari identifikasinya, akan tetapi apabila kita ingin melihat lebih dekat, ternyata dia adalah seorang yang berasal dari keluarga miskin, memiliki bakat dan kemampuan dalam mendesain berkat cara pandang seekor tikus pada berbagai perabotan yang pernah keluarganya miliki dahulu kala.

Berikut ini adalah cara untuk menghemat ruangan yang besar dengan desain meja komputer yang telah memenuhi syarat. Menyadari akan hal tersebut, sebuah perusahaan yang bergerak dalam bidang interior menghasilkan sebuah produk yang mampu mengubah meja menjadi tempat tidur, begitupun sebaliknya. Produk ini bernama “Tale”, diimpor dari Eropa dan memiliki kesempurnaan untuk menjadi kamar tidur cadangan, rumah kantor dan ruang santai.

Konfigurasi gerak fisika yang cukup menawan, dimana sebuah piston mampu mentransfer sebuah tempat tidur menjadi meja. Hal tersebut itu pula , secara teknikal tidak mempengaruhi keindahan dan kesederhaan produk ini. Bila produk ini cukup menarik bagi anda, anda bisa membelinya dengan harga $ 3.650 pada website Flyingbed.
.
.
.
Bagi Sahabat
Bagi SAHABAT Updated at: March 04, 2010

03 March 2010

Game balapan Formula 1 dengan 3.000 jenis mobil

Full fitur untuk semua mobil
.

Aiguille du Midi lift station


Para gamer saat ini ditawarkan berbagai pilihan jenis game. Ada yang disisipkan alur cerita agar lebih menarik, namun adapula yang tidak sehingga dikatakan murni langsung fokus pada tujuan utamanya, misalnya intinya hanya untuk balapan saja. Salah satu game yang murni menayangkan balapan mobil adalah Race07 1.0.0.9 Update.

Game ini merupakan official WT-CC game yang memiliki full fitur semua mobil, dan track FIA WTTC season 2007. Dalam game ini, pemain akan menemui banyak jenis mobil formula lebih dari 3.000 jenis, diantaranya Formula 3000, Formula BMW, dan mobil radikal sport dengan model SR3 dan SR4. Tentu para penggemar mobil mengenalinya. Tersedia pula 32 track berbeda dan variasi yang berasal dari seluruh dunia, termasuk city track.

Demi perbaikan ataupun peningkatan performa game, belum lama ini telah dirilis update terbarunya, yang dikenal dengan versi 1.0.0.9. Di dalamnya terdapat banyak perbaikan meliputi perbaikan lap times, low fuel icon, driving aid, cutting rule problem, difficulty setting, dan lain sebagainya. Jika Anda penggemar game, sudah seharusnya mendapati update patchnya.


Spesifikasi Minimum : Intel Pentium 4 1.7GHz Processor, 512MB RAM, 2.5GB Hard Disk Space, DirectX 9, 128MB DirectX 9 3D Accelerator Video Card.
Ukuran File : 33,37 MBNama File : RACE07_Offline_Update.exe
Nama Pembuat : Simbin Development Team
Download : Race Game.org

Bagi Sahabat
Bagi SAHABAT Updated at: March 03, 2010

Kesempurnaan meja komputer untuk ruangan sempit

Efesiensi dan efektivitas ruang
.

Pertumbuhan penduduk yang tinggi akan menghasilkan lahan yang semakin menyempit. Kesadaran akan Efesiensi dan efektivitas ruang untuk individu per-penduduk sangat diperlukan pada saat ini dan masa depan.

Dari bentuk dan besarnya sebuah komputer, telah berhasil menyampaikan maksud tersebut ke dalam ruang kehidupan masyarakat. Hal yang telah terbina tersebut, ternyata mampu ditangkap oleh salah satu perusahaan desain terkenal.

Produk ini mungkin merupakan rak buku yang sempurna untuk mereka yang menginginkan furniture yang menarik secara visual dan tidak memerlukan kebutuhan ruang yang besar. Komputer workstation dari Miso Soup Design berusaha mengusung tema yang sederhana dengan menggunakan kontruksi kayu yang bersih, modern dan desain yang sangat ringan.




Bagi Sahabat
Bagi SAHABAT Updated at: March 03, 2010

Blog dari Kenya tentang penyelamatan Hutan

Mengembalikan Ekologi di Kenya
.


Pertemuan ke-15 para pihak (Conference of the Parties atau disingkat COP) United Nations Framework Convention on Climate Change (UNFCCC) di Kopenhage, Denmark, yang membahas perubahan iklim telah usai. Akhir bulan lalu, perhatian dunia tertuju ke ibu kota Denmark ini untuk menyimak rekomendasi hasil pertemuan delegasi negara-negara pemilik hutan tersebut.

Seperti biasa, terjadi tarik ulur negara-negara pengekspor dan pengimpor Co2. Negara-negara pengekspor Co2 sepertinya tidak rela untuk mengurangi produksi karbonnya, sementara negara-negara pengimpor Co2 menuntut kompensasi untuk mempertahankan hutan mereka. Mari kita tinggalkan sejenak drama bertajuk “perubahan iklim” yang dipentaskan di panggung politik tersebut.

Jauh sebelum suhu dunai semakin memanas, sejak 1977, Wangari Maathai telah memulai gerakan untuk menanam pohon untuk menghentikan erosi dan mengembalikan ekologi di Kenya. Gerakan berjuluk Green Belt Movement itu bukan hanya berhasil menanam kembali 30 juta pohon di negeri leluhur Barack Obama ini, melainkan juga mengantarkan Maathai menjadi wanita Afrika pertama yang menyabet hadiah Nobel perdamaian pada 2004.

Tidak berhenti sampai di situ, Profesor Maathai yang dijuluki “The Tree Woman” itu kini melebarkan sayapnya, mengajak semua orang di dunia yang peduli dengan isu pemanasan global untuk menanam lebih banyak pohon. Melalui Website The Green Belt Movement, aktivis lingkungan Kenya ini mempromosikan ide-idenya untuk menyelamatkan bumi dari benca yang akan ditimbulkan akibat ulang tangan manusia sendiri.
Bagi Sahabat
Bagi SAHABAT Updated at: March 03, 2010

02 March 2010

Menganalisa Keyword dengan Google Trends

iPad jadi Keyword berbahaya
.


Keyword yang banyak di-input kan ke search engine oleh user saat ini telah dapat dilihat popularitasnya melalui layanan baru Google yang dikenal dengan nama Google Trends.

Dengan menggunakan Google Trends, penyedia informasi dapat melakukan analisis terhadap tingkat pencarian keyword yang diinginkan, tersebar pada beberapa neagara atau wilayah sehingga dapat melakukan persiapan terhadap situs atau blog dalam pencapaian target, yang meliputi penempatan server, nama domain, serta bahasa yang digunakan bila memang dibutuhkan.

Popularitas keyword pun telah ditunggangi pada cyber crime dengan mengakali fasilitas search engine pada situs ataupun blog sehingga mengarahkan user ke situs berbahaya, seperti yang terjadi baru-baru ini pada keyword yang terkait dengan iPad. Umumnya, situs ataupun blog yang didapati celah tersebut berbasiskan CMS php, meliputi Joomla, Wordpress, dan Droopa.

Untuk menghindari celah pada hasil pencarian search engine tersebut, di sisi user harus menghindari situs-situs portal informasi yang tidak familiar ataupun tidak memiliki jenis afiliasi apapun terhadap topik pada root domain url-nya, sedangkan penyedia informasi diwajibkan menggunakan versi terbaru dari aplikasi softwarenya.

Google Trend bisa diakses melalui http://google.com/trends


Sumber : news.cnet.com


- - - - - - - - - - - - - -


Google Trends. Sebuah proyek Google yang telah diimplementasikan untuk umum, dipakai untuk mengetahui trend pencarian yagn dilakukan oleh pengguna Google atas keyword atau kata kunci tertentu berdasarkan negara, bahasa, wilayah dan waktu.
Bagi Sahabat
Bagi SAHABAT Updated at: March 02, 2010

Menyelesaikan bentuk soal matematika dengan fleksibel dan mudah

Dijabarkan secara detail
.

Kesulitan seringkali dikeluhkan pada beberapa user dalam menyelesaikan beragam bentuk soal matematika. Hal tersebut kini dapat ditangani dengan menggunakan aplikasi khusus, dan salah satu aplikasi tersebut yang berfitur lengkap adalah Portable Eigenmath.

Aplikasi ini dikembangkan dengan menggunakan bahasa C. Berbagai fungsi matematika telah didukung, termasuk didalamnya fungsi yang sering digunakan meliputi fungsi trigonometri, invers, aljabar linier, dan kalkulus. Penggunaan aplikasi ini pun cukup mudah dipahami, karena memiliki interface sederhana, dan tak membutuhkan instalasi apapun.

User dapat dengan cepat dan mudah dalam menghasilkan grafik bentuk sederhana, bentuk desimal, derivatif, dan integral atas bentuk soal matematika yang di-input kan ke dalam aplikasi. Soal matematika yang di input user dapat dijabarkan secara detail lebih dari satu baris, dengan menggunakan fasilitas atau fitur script aplikasi ini.

Harga : Gratis
Ukuran File : 569 KB
Download : Eigenmath googlecode.com
Bagi Sahabat
Bagi SAHABAT Updated at: March 02, 2010

Produk Sony dengan 16 juta warna

Memiliki berbagai fungsi
.

Sony Ericsson Vivaz adalah ponsel dengan sistem operasi Wymbian. Produk dengan dimensi 107 x 52 x 12,5 mm ini memiliki berat 97 gram, dengan layar sentuh diagonal 3,2 inci, dengan kedalaman warna hingga 16 juga warna

Produk yang satu ini cukup ideal untuk pengguna ponsel yang juga dapat berfungsi merekam gambar foto maupun gamber bergerak dalam bentuk video, dengan standar resolusi tinggi HD. Terlihat dari fungsi yang tersedia pada ponsel dengan camera 8,1 megapixel ini, seperti face detection, geo tagging, image stabiliser, smile detection, video dan photo light.

Untuk media penyimpanan, Sony Ericsson Vivaz memiliki phone memory 75 MB, dan dapat ditingkat dengan microSD hingga maksimal 16 GB. Sebagai catatan, paket penjualan menyertakan memory card microSD 8 GB. Untuk konektivitas ponsel yang mendukung GSM/GPRS/EDGE 850/900/1800/1900MHz dan UMTS/HSPA 900/2100 MHz juga. WiFi ini cukup ideal untuk dapat dimanfaat penggunanya untuk terus terhubung dengan Internet.

Sumber : Sony Ericsson.com

- - - - - - - - - - - - - - - - - - -

Geo tagging. Tag informasi pada file foto digital yang memperlihatkan informasi foto tersebut diambil, berupa koordinat kombinasi garis lintang, dan bujur pada bumi. Beberapa situs untuk upload photo online sudah mendukung Geo tagging, bahkan sudah dilengkapi dengan tool visualisasi pemandangan sekitar lokasi tersebut. Beberapa situs tersebut, antara lain Flickr, Picasa, Nikon myPicturetown, PhanPhare, dan SmugMug. Aplikasi yang dapat memanfaatkan informasi tag lokasi pada foto ini, antara lain Adobe Photoshop Elements 6, Google Picasa, Ovolabs Geophoto, dan Microsoft Pro Photo Tools.
Bagi Sahabat
Bagi SAHABAT Updated at: March 02, 2010

01 March 2010

Cara menyamarkan alamat IP Address anda

Menemukan proxy server yang bisa digunakan
.


Facebook di kantor Anda diblokir? Tenang, tak perlu panik apalagi sampai memaki-maki administrator jaringan di kantor. Yang perlu Anda lakukan sekarang adalah menemukan cara melompati benteng yang telah dibangun oleh administrator, tanpa ketahuan siapa pun.

Cara yang paling mudah adalah menggunakan proxy. Tapi di mana Anda bisa menemukan proxy server yang bisa digunakan? Mudah, arahkan web browser Anda ke website ProxySites.com (mudah-mudahan tidak termasuk dalam daftar blokir Internet di kantor Anda).

Di sana, Anda akan menemukan deretan alamat proxy server yang selalu di-update setiap hari. Selain untuk melompati benteng Facebook. Anda juga bisa memanfaatkan proxy server gratis yang terdaftar di sini untuk keperluan lain, misalnya menyamarkan alamat IP. Selamat mencoba !


- - - - - - - - - - - - - - - - -

Proxy. Sebutan ringkas untuk proxy server. Komputer server atau aplikasi yang bertindak sebagai komputer lainnya untuk melakukan request terhadap konten dari Internet atau intranet. Pengguna yang berinteraksi dengan Internet melalui sebuah proxy server tidak akan mengetahui bahwa sebuah proxy server sedang menangani request yang dilakukannya. Web server yang menerima request dari proxy server menganggap request-request tersebut, seolah-olah request itu datang secara langsung dari komputer klien, bukan dari proxy server.
Bagi Sahabat
Bagi SAHABAT Updated at: March 01, 2010

Kereta meja komputer untuk kesempurnaan kerja

All in one, antara gaya hidup dan kebutuhan
.

Kebutuhan akan komputer dan internet saat ini telah menjadi darah daging kehidupan, komunikasi, gaya hidup, dan kebutuhan bagi masyakat. Tidak jarang untuk saat ini, banyak orang lebih mendahulukan Notebook dan Handphone daripada sekeranjang baju, makanan dan tas dalam melakukan perjalanan.

Ternyata, dalam produk yang satu ini. Anda tidak perlu lagi memisahkan atau menyepelekan kebutuhan yang sangat diperlukan dalam perjalanan. Semua itu dapat anda gabungkan dalam satu tempat.

Kereta meja dari desainer Andrew Liszewski ini telah menerima penghargaan dari Asosiasi Perjalanan Tahunan dari Amerika Serikat. Kemasannya yang praktis dan mudah dibawa kemana saja, mampu mendukung Notebook selebar 17 cm dan muatan seberat 20 kg. Produk ini bernama CartDesk, dibuat dari cetakan ABS dan aluminium frame anodized yang ringan. Harganya $129 dan anda bisa membelinya pada website Comfort House.



Bagi Sahabat
Bagi SAHABAT Updated at: March 01, 2010

Menampilkan jendela aplikasi bentuk 3D yang ringan dijalankan

Transparan dengan layar background
.

Tampilan objek 3D saat ini cukup banyak diminati, terutama pada aplikasi-aplikasi komputer baik yang sederhana (aplikasi desktop) maupun yang kompleks (game). Meski banyak diminati, namun tampaknya user harus mempertimbangkan kebutuhan sistem dan hardware minimal yang wajib dimiliki, termasuk memory, processor dan video card, karena bisa tak terpenuhi, tak mungkin mendapat hasil yang memuaskan.

T3Desk mampu memudahkan user melakukan pengaturan terhadap jendela-jendela aplikasi pada desktop yang tampil dalam bentuk 3D. Jendela-jendela aplikasi tak hanya berbentuk 3D, namun juga transparan dengan layar background desktop.

User dapat melakukan pengaturan terhdap suara ataupun animasi jendela melalui hotkey, di antaranya flip, zoom, movie, dan swivel, sesuai keinginan. Pastikan sistem operasi anda telah terinstal DirectX, GDI+ dan komponen runtime Visual C++ 2008, sebelum mempergunakan T3Desk.

Harga : Gratis
Ukuran File : 790 KB
Download : Tehnif.com
Bagi Sahabat
Bagi SAHABAT Updated at: March 01, 2010

28 February 2010

Menuturkan sejarah dari sudut pandang pelaku

Ikut menjadi bagian dari sebuah peristiwa
.


Anda sedang membaca buku sejarah? Kebanyakan buku-buku sejarah menceritakan kembali sebuah peristiwa dari sudut pandang orang ketiga. Biasanya pula, orang ketiga ini tidak mengalami peristiwa tersebut secara langsung. Artinya, cerita yang Anda baca hanyalah interprestasi si penulis.

Lain halnya bila si penulis atau si pencerita mengalami langsung sebuah kejadian. Kita akan dibawa seolah-olah ikut menjadi bagian dari sebuah peristiwa. Kisah-kisah sejarah dari sudut pandang pelakunya inilah yang menjadi sajian website Eye Witness to History.

Website ini mengkoleksi penuturan pelaku sejarah era kuno, abad pertengahan/Renaissance, sejarah dari abad ke – 18, 19 dan 20, Perang sipil di AS, sejarah Amerika di era Old West, hingga PD I dan PD II. Ingin tahu bagaimana ceritanya? Simak saja langsung dari website ini.
Bagi Sahabat
Bagi SAHABAT Updated at: February 28, 2010

Berlatih operasi perkalian dengan cepat dan tepat

Nilai atau skor
.


Salah satu bentuk latihan yang sering dihadapi para siswa sekolah saat ini adalah berhitung. Terdapat berbagai cara yang dapat dipilih untuk meningkatkan kemampuan berhitung, entah itu melalui kursus metode penghitungan, bahkan penggunaan aplikasi yang mampu meng-generate soal secara otomatis.

Salah satu aplikasi yang dapat digunakan dalam operasi hitung perkalian adalah Multiplication Practice. Adapun soal-soal yang disajikan dalam aplikasi ini disertai jawaban yang benar.

Bila jawaban yang di-input usert terdapat kesalahan, di akhir keseluruhan tes akan ditampilkan hasil nilai atau skor perhitungan user.

Harga : Gratis
Ukuran File : 1,724 KB
Download : Multipilcation Practive V3.zip
Bagi Sahabat
Bagi SAHABAT Updated at: February 28, 2010

Peluang kerja dari Linux Foundation

Forum kerja online
.

Untuk membantu para pencari kerja yang berhubungan dengan dunia Linux, belum lama ini Linux Foundation, telah membuka sebuah website Jobs Linux, yakni website yang berisi lowongan kerja yang berhubungan dengan dunia Linux. Menurut Linux Foundation, situs ini dapat membantu para pencari kerja atau perusahaan pencari tenaga kerja, dalam sebuah forum kerja online, sehingga siapa saja dapat mencari talenta Linux terbaik atau mencari peluang kerja yang ideal.

Dalam keterangan pers yang diberikan, Jim Zemlin, CEO Linux Foundation, menjelaskan kalau peningkatan penggunaan sistem operasi Linux di dunia industri membuat banyak permintaan tenaga kerja yang menguasai sistem operasi Linux dengan baik. Dengan menyediakan fitur Jobs Board di situs Linux.com, diharapkan dapat mempermudah perusahaan pencari tenaga kerja maupun pencari kerja, yang mana banyak dibutuhkan untuk kebutuhan industri TI saat ini.

Menurut JobThead Network, sebuah situs kerja online, melaporkan kalau permintaan kerja yang berhubungan dengan Linux mengalami peningkatan sebesar 80% sejak 2005. Dengan bantuan Linux Foundation, profesional Linux dapat semakin berkembang ke berbagai kategori pekerjaanyang terdapat di industri TI.

Sumber: Computer World.com
Bagi Sahabat
Bagi SAHABAT Updated at: February 28, 2010
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Labels

A (1) AlertPay (2) Analisa (1) Anti virus (4) B (1) Bahasa Komputer (23) Belajar dan Bahasa (47) Bengkel dan Kendaraan (1) Berita dan Informasi (266) Biologi (6) Bioskop dan Video (63) Blog (151) Browser (3) Budaya dan Bahasa (15) Buku Majalah dan tulisan (40) C (2) Catur (1) D (2) Desain dan Furniture (95) DNS (2) Dongeng dan Cerita (1) Dunia Busana dan Mode (4) E (2) E-commerce (4) E-mail (10) Ekonomi dan perdagangan (58) Eksakta (7) F (1) Facebook (10) Flora dan Fauna (6) Foto dan Design (99) G (1) gad (1) Gadget (257) Game (73) Generator (23) H (1) Hand Phone (14) Hardware (6) Hobi dan koleksi (8) Hosting dan Domain (7) Hubungan dan komunikasi (129) Hukum dan Perundang-undangan (12) Humor (4) Huruf dan Template (4) i (1) Indonesia - Pengetahuan Alam - Geografi (35) Industri (1) Interior Desain Komputer (27) Internasional (1) J (1) Jaringan (7) Jejaring Sosial (9) K (1) Kamera (35) Keamanan (7) Kedokteran (25) Keyboard (1) Kimia (7) Kisah (10) Komik dan Animasi (12) Komputer dan Perangkatnya (109) Koneksi (7) Konfrensi (1) Konversi (1) Koran (1) Kreatifitas (3) Kumpulan (19) L (1) Lembar (234) Libery Reserve (1) Liburan dan Pariwisata (7) Lingkungan hidup (2) Linux (2) Logo (7) Lowongan Kerja (8) M (1) Matematika (17) Media Penyimpanan (14) Meja (4) Membaca dan Menulis (40) Mencari uang di Internet (25) Microsoft-Google-Yahoo (57) Militer (1) Miniatur (2) Monitoring (9) Motherboard (1) Mozilla Firefox (1) Multimedia (33) Musik dan Lagu (57) N (1) Note Book (48) O (1) Olahraga dan Kesehatan (53) P (1) Page Rank (1) PDF (3) Pemimpin (1) Pendidikan dan Pengetahuan (105) Perangkat Lunak (442) Perbaikan komputer (48) Pertanian dan Perkebunan (2) Peternakan dan Perikanan (6) Ping (1) Playstore (1) Politik dan Pemerintahan (10) Print (2) Produk (62) Produk Internet dan Tekhnologi (40) Prosesor (3) Psikologi (6) Q (1) R (1) Rak Buku (51) Religi (7) Remaja dan Pergaulan (11) Resep dan Masakan (1) Rumah dan Keluarga (64) S (1) Scanner (1) Search Engine (19) Sejarah (40) Seni dan Kerajinan (18) Seni Melipat Kertas (4) Sepeda (8) Service (1) Sharing (3) Situs Komputer dan Tekhnologi (27) Situs Menarik (66) Situs Populer dan Aplikasinya (26) SMS (5) Sofa (19) Sony (2) T (1) Telepon Genggam (18) Tempat duduk (14) Tips dan Tricks (138) Trans 7 (1) Tutorial (66) U (1) Ucapan Selamat (1) Unik (19) USB Drive (7) V (1) W (2) Wanita dan Peranannya (8) Website (1) Windows (27) X (1) Z (1)