24 December 2010

Pencarian informasi kontak dengan mudah

Kontakter 0.1

Adakalanya kita memerlukan informasi relasi teman baru untuk suatu keperluan, jadi ada baiknya mencatat informasi terkait dengannya agar mudah dihubungi. Sering kita kesultasn menemukan informasi dalam catatan. Solusi atas masalah tersebut dapat Anda usahakan dengan menggunakan aplikasi khusus, salah satunya adalah Kontakter 0.1.

Aplikasi ini memudahkan Anda dalam melakukan pencarian informasi kontak, dan menyimpannya di dalam built-in database SQLite. Selain memiliki GUI yang intuitif, aplikasi ini mendukung cross-platform bagi sistem operasi Windows, MacOS X, GNU/Linux).

Anda dapat mengimpor ataupun mengekspor informasi kontak dalam format file vCar (.vcf), mengekspor informasi kontak ke file pdf, melakukan pencetakan, serta mengekspor ataupun mengimpor semua informasi kontak pada databse SQLite.

Harga: Gratis
Ukuran File: 4,9 MB
Download: http://bit.ly/1600GO


- - - - - - - - - - - - - - - -

SQLite. Sebuah system manajemen basis data relasional yang bersifat ACID-compliant dan memiliki ukuran library yan grelatif kecil, ditulis dalam bahasa C. SQLite merupakan proyek yang bersifat public domain yang dikerjakan oleh D.Richard Hipp. Tidak seperti pada paradigm client server umumnya, inti SQLite bukanlah sebuah sistem yang mandiri yang berkomunikasi dengan sebuah program, melainkan sebagai bagian integral dari sebuah program secara keseluruhan. Sehingga protocol komunikasi utama yang diguankan adalah melalui pemanggilan API secara langsung melalui bahasa pemrograman.
Bagi Sahabat
Bagi SAHABAT Updated at: December 24, 2010

Situs-situs Komunitas serta Katalog bagi Pecinta Buku

36 situs dan 5 bagian

Buku adalah kumpulan lembar-lembar kertas. Buku itu hanya berisi tulisan serta gambar, “Simple toh”. Dengan mudahnya juga buku bisa menjadi dunia, contohnya adalah atlas. Buku banyak memberikan banyak arti, yang kemudian dirangkum menjadi yang bernama “Pengetahuan”.

Seiring dengan begitu lekatnya buku dalam kehidupan kita, begitu juga rasa haus dan cinta buku di dalam diri kita sering kali selalu ada, karena itu sudah menjadi bagian sifat manusia yang cukup mendasar yaitu rasa keingintahuan. Saya yakin meskipun sekarang anda bilang benci buku pun, anda masih tetap membaca buku.

Berikut ini adalah situs-situs yang menarik bagi pecinta buku, mulai dari situs review buku, komunitas pencinta buku untuk saling berbagi informasi tentang buku atau membuat katalog buku pribadi. Situs ini juga membantu mempublikasikan,membuat dan menjual buku digital atau buku cetak. Serta tidak sedit situs penyedia layanan tukar menukar buku hingga layanan search engine buku baik untuk buku digital (ebook) atau buku cetak, dan lain sebagainya.


Review buku

1. Whatshouldireadnext.com
Anda bisa memasukkan judul buku-buku favorit anda dan situs ini kemudian akan memberikan rekomendasi buku baru yang perlu anda baca berdasarkan analisis pilihan bacaan buku pengguna situs yang telah teregistrasi lainnya.

2. Booksprice
Anda bisa mencari dan membandingkan harga buku-buku baru dan lama dari semua toko-toko penting seperti amazon di atas, selain itu anda juga bisa membaca tentang reviewnya.

3. Amazon.com
Hampir semua orang tahu tentang toko online amazon ini, kita bisa mencari ribuaan buku disini, membelinya secara online tetapi yang paling penting adalah kita bisa membaca reviewnya terlebih dahulu.

4. Titlez
Pengguna situs ini dapat melakukan analisis komparatif/perbandingan buku dengan buku lainnya di pasar. Anda bisa ikut membaca informasi tersebut atau berpartisipasi juga.

5. Bookswellread
Anda bisa share/memberitahu orang lain pendapat atau review anda tentang buku-buku yang anda baca atau hanya membaca-baca review mereka saja disini.Komunitas Buku

6. Delicious Library
Anda bisa browsing mencari berbagai macam buku yang di-sharing informasinya oleh pengguna situs ini.

7. Reader2
Anda bisa menemukan buku-buku baru dan merekomendasikan buku anda sendiri kepada orang lain.

8. aNobii
Disini anda bisa membuat daftar buku untuk anda sendiri, berinteraksi dan membicarakan tentang kesukaan buku anda dengan orang lain dan mengekspresikan pendapat terhadap buku.

9. LibraryThing
Anda bisa membuat sendiri katalog online buku disini.

10. Booksconnect
Situs ini menghubungkan banyak sekali pecinta buku, penulis dan reseller. Penggunanya bisa berdiskusi dengan yang lain, tetap update dengan acara-acara tertentu atau bergabung dengan jaringan orang-orang yang menarik, seperti penulis dan reseller.

11. Zestr
Anda dapat membuat sendiri katalog buku anda secara online disini.

12. Shelfari
shelf/rak buku online untuk sharing buku-buku favorit anda dengan orang lain atau teman anda.

13. BookJetty
Situs komunitas dengan fitur dimana penggunanya bisa memberi tag buku-buku favorit mereka.

14. BooksWellRead
Komunitas ini tepat untuk para pembaca buku yang sedang mencari rekomendasi buku yang akan dibaca.

15. Douban.net
Anda bisa menemukan buku-buku menarik yang direkomendasikan oleh anggota lain dan juga berpartisipasi dalam diskusi dan review tentang buku-buku tersebut.

16. Connectviabooks
Anda dapat membuat daftar buku yang anda baca dan menuliskan pendapat anda terhadap buku tersebut dan sharing ke orang lain.

17. BookRevyoo
Pengguna situs ini dapat membaca buku online dan memberi rating buku untuk beberapa kategori.

18. GoodReads
Pengguna situs ini dapat menuliskan judul buku yang dibaca disini dan mendapatkan rekomendasi buku dari orang lain yang juga membaca buku yang sama dengan anda.
Membuat, Mempublikasikan atau Menjual Buku

19. Sharedbooks
Anda bisa mempublikasikan informasi-informasi dari berbagai sumber dalam bentuk buku cetak terstruktur.

20. Bibli
Tempat publikasi dan sharing puisi, skrip cerita, cerita pendek, novel dan sebagainya.

21. Mixbook
Anda bisa membuat buku menarik dengan menggabung-gabungkan tambahan seperti gambar atau berkolaborasi membuat buku dengan teman anda yang lain.

22. Deusto
Platform publikasi buku yang menyediakan layanan bagi para penulis untuk membuat buku digital.

23. Glypho
Platform kolaboratif untuk membaca dan menulis buku.
24. Blurb
Anda bisa membuat dan menjual buku digital atau semi-cetak dengan bantuan layanan situs ini.Mencari dan tukar menukar buku
25. BookCrossing
Komunitas pengguna lebih dari 130 negara, termasuk indonesia untuk saling bertukar buku dengan yang lain pada tempat-tempat publik seperti kafe, taman dan sebagainya.

26. Manybooks.net
Pengguna situs ini bisa mencari buku-buku gratis untuk dibaca di PDA, ebook reader, pdf reader atau iPod.

27. Booksfree
Perpustakaan buku paling besar dan paling ekstensif.
28. BookMooch
Konsep tukar-menukar buku ini menarik karena penggunanya bisa bertukar buku dengan yang lain berdasarkan poin mereka, anda bisa mendapatkan poin jika memberikan buku kepada yang lain.

29. Worldcat
Katalog ekstensif buku yang tersedia untuk anda baca atau download.

30. Feedbooks
Anda bisa mencari dan mendownload buku e-book gratis berformat PDF melalui internet.
31. Google Book Search
Salah satu search engine terbaik untuk buku ini dapat membantu penggunanya untuk melihat beberapa chapter dari buku yang mereka suka sebelum membelinya.

32. Bookins
Situs sharing buku yang dapat membantu penggunanya untuk bertukar buku bekas dengan yang lain dengan dukungan layanan situs realtime.
33. LazyLibrary
Search engine untuk para pembaca yang sedang mencari dan ingin membaca buku pendek dengan ukuran kurang dari 200 lembar.

34. Bookhopper.co.uk
Komunitas gratis untuk orang inggris untuk memberi-berikan buku secondnya kepada satu dan yang lainnya.
35. Americabookshelf
Salah satu klub tukar menukar buku terbesar di US tapi tidak menutup kemungkinan anda bisa bergabung disini.Lain-lain
36. Thatscrazyhot
Generator bibliografi untuk judul-judul buku.
Bagi Sahabat
Bagi SAHABAT Updated at: December 24, 2010

SEJARAH DAN PERKEMBANGAN BIOTEKNOLOGI

SEJARAH BIOTEKNOLOGI

Bioteknologi secara sederhana sudah dikenal oleh manusia sejak ribuan tahun yang lalu. Sebagai contoh, di bidang teknologi pangan adalah pembuatan bir, roti, maupun keju yang sudah dikenal sejak abad ke-19, pemuliaan tanaman untuk menghasilkan varietas-varietas baru di bidang pertanian, serta pemuliaan dan reproduksi hewan. Di bidang medis, penerapan bioteknologi di masa lalu dibuktikan antara lain dengan penemuan vaksin, antibiotik, dan insulin walaupun masih dalam jumlah yang terbatas akibat proses fermentasi yang tidak sempurna. Perubahan signifikan terjadi setelah penemuan bioreaktor oleh Louis Pasteur. Dengan alat ini, produksi antibiotik maupun vaksin dapat dilakukan secara massal.

Pada masa ini, bioteknologi berkembang sangat pesat, terutama di negara negara maju. Kemajuan ini ditandai dengan ditemukannya berbagai macam teknologi semisal rekayasa genetika, kultur jaringan, rekombinan DNA, pengembangbiakan sel induk, kloning, dan lain-lain. Teknologi ini memungkinkan kita untuk memperoleh penyembuhan penyakit-penyakit genetik maupun kronis yang belum dapat disembuhkan, seperti kanker ataupun AIDS.


Posting menarik lainnya
Mendownload video, audio, game dan gambar apapun dari Internet
Tes IQ online berbahasa Indonesia yang gratis
Membuat resume atau lamaran kerja dengan Twitter
Blog tentang Wanita di dunia Militer
Kalkulator untuk gizi Anda
Menikmati berita-berita teraktual dalam format PDF
Merekam video TANPA KAMERA
Mengetahui lokasi & menghapus data jika Notebook anda hilang


Penelitian di bidang pengembangan sel induk juga memungkinkan para penderita stroke ataupun penyakit lain yang mengakibatkan kehilangan atau kerusakan pada jaringan tubuh dapat sembuh seperti sediakala. Di bidang pangan, dengan menggunakan teknologi rekayasa genetika, kultur jaringan dan rekombinan DNA, dapat dihasilkan tanaman dengan sifat dan produk unggul karena mengandung zat gizi yang lebih jika dibandingkan tanaman biasa, serta juga lebih tahan terhadap hama maupun tekanan lingkungan. Penerapan bioteknologi di masa ini juga dapat dijumpai pada pelestarian lingkungan hidup dari polusi. Sebagai contoh, pada penguraian minyak bumi yang tertumpah ke laut oleh bakteri, dan penguraian zat-zat yang bersifat toksik (racun) di sungai atau laut dengan menggunakan bakteri jenis baru.

Kemajuan di bidang bioteknologi tak lepas dari berbagai kontroversi yang melingkupi perkembangan teknologinya. Sebagai contoh, teknologi kloning dan rekayasa genetika terhadap tanaman pangan mendapat kecaman dari bermacam-macam golongan.


PERKEMBANGAN BIOTEKNOLOGI

Perkembangan bioteknologi dapat dibagi dalam beberapa era yang meliputi:

1. Era bioteknologi generasi pertama / bioteknologi sederhana.Penggunaan mikroba masih secara tradisional, dalam produksi makanan dan tanaman serta pengawetan makanan.Contoh:pembuatan tempe, tape, cuka, dan lain-lain.

2. Era bioteknologi generasi kedua.Proses berlangsung dalam keadaan tidak steril.Contoh: a. produksi bahan kimia: aseton, asam sitratb. pengolahan air limbahc. pembuatan kompos

3. Era bioteknologi generasi ketiga.Proses dalam kondisi steril.Contoh :produksi antibiotik dan hormon

4. Era bioteknologi generasi baruContoh:produksi insulin, interferon, antibodi monoclonal
Bagi Sahabat
Bagi SAHABAT Updated at: December 24, 2010

Sejarah Pembalut Wanita

Berbagai bahan


Dimulai dari zaman Mesir Kuno, orang Mesir kuno sudah mengenal pembalut yang pada saat itu masih terbuat dari daun papyrus yang dilembutkan dan bentuknya seperti tampon. Lalu berkembang di Yunani kuno dengan menggunakan bahan kapas halus dan dan dibungkus kayu kecil.

Berbagai macam bahan yang digunakan untuk pembalut wanita seperti rumput kering , wol, kapas, kain bekas, maupun serat sayuran. Bentuknya yiaitu dimasukan kedalam kantong dan diselipkan di antara kedua kaki.

Pada tahun 1867 ditemukan menstrual cup (mangkuk menstruasi). Mangkuk ini diletakan kedalam kantong kain yang dihubungkan dengan belt yang diikat di pinggang. Pada saat itu, wanita tidak menggunakan apa-apa dibalik roknya, sehingga jika sedang menstruasi, mereka memakai pembalut tersebut.

Pada tahun 1876, bahan dari mangkuk menstruasi tersebut diganti bahannya menjadi bahan karet yang memungkinkan dapat menampung darah haid, lalu terus mengalir melalui selang menuju ke kantong penampungan yang digunakan diluar badan. Namun, yang menggunakan menstrual cup hanya orang-orang tertentu saja. Orang miskin masih menggunkan kain yang bisa dicuci sehingga bisa dipakai berulang kali, karena mereka tidak sanggup membeli menstrual cup.

Barulah pada perang dunia pertama, cikal bakal disposable pads (pembalut sekarang ini) ditemukan. Seorang perawat Perang Dunia pertama, ketika itu mereka menyadari bahwa pembalut yang mereka gunakan untuk membalut luka tentara ternyata bisa mereka gunakan ketika haid. Lalu pada tahun 1900-an, disposable pads dibuat.

Kotex adalah brand pertama untuk pembalut yang dilaunched di Amerika pada tahun 1920.Inovasi pun terjadi.

Pada tahun 1960-an, pembalut yang menggunakan belt mulai digantikan dengan pembalut yang menggunakan lem. Lem tersebut berfungsi untuk menahan pada bagian bawah celana dalam. Bahannya pun diganti, yang awalnya memakai bahan wood fiber dan cotton fiber, hingga bahan-bahan lainnya seperti jel.

Sampai sekarang, inovasi pembalut wanita terus dilakukan, yang disesuaikan dengan kebutuhan dan perkembangan wanita.
Bagi Sahabat
Bagi SAHABAT Updated at: December 24, 2010

Menyediakan dua sampai tiga tempat tidur untuk anda

Menarik Pasar


Sofa kali ini merupakan jenis multifungsi yang menyediakan perubahan paling banyak. Yakni, memberikan fasilitas 2 sampai 3 tempat tidur untuk anda.
Menyediakan dua sampai tiga tempat tidur untuk anda

Sofa kali ini merupakan jenis multifungsi yang menyediakan perubahan paling banyak. Yakni, memberikan fasilitas 2 sampai 3 tempat tidur untuk anda.















Bagi Sahabat
Bagi SAHABAT Updated at: December 24, 2010

Tempat tidur sandaran untuk kebutuhan Anda

Menyulap sensualitas

Dirancang oleh sebuah perusahaan furniture dari Swiss yang bernama De Sede. Tempat tidur berikut terbuat dari kult berkualitas tinggi dengan memiliki bagian kepala tempat tidur yang dapat diatur sesuai kebutuhan anda. Sungguh tempat tidur yang menyediakan fitur yang ideal untuk setiap mimpi-mimpi anda di malam hari maupun siang hari.









Bagi Sahabat
Bagi SAHABAT Updated at: December 24, 2010

Meja, sofa, dan bangku panjang pada satu tempat

Furniture multifungsi

Apakah konsep berikut terlihat begitu rumit? Keistimewaan sepotong perabot 3 in 1 mampu menampung lebih dari 3 orang. Memiliki kemampuan konfigurasi yang begitu tinggi, membuat sofa ini bagai seorang robot transformer, namun memiliki tujuan pelayanan yang berbeda dan memberikan ruang hidup yang tak terbatas.

Info: yankodesign.com
Bagi Sahabat
Bagi SAHABAT Updated at: December 24, 2010

Sofa jam Bellini

Ekspresi gaya

Sofa jam Bellini adalah model sofa besar yang menarik bagi mereka yang suka bermain dengan perabotannya. Mampu membuat beberapa perubahan, harmonisasi dan kesimbangan rumah anda secara instan dengan bagian dari furniture yang dapat diubah kapan saja. Bahkan sofa ini dapat menyesuaikan diri pada setiap ruang.

Sumber: Decosfera
Bagi Sahabat
Bagi SAHABAT Updated at: December 24, 2010

22 December 2010

Membedah pemikiran manusia dengan psikologi

Dunia psikologi

Apa parameter kepribadian seseorang? Zodiaknya, bentuk tubuh, atau gaya penulisannya? Jika masih menggunakan parameter di atas untuk menilai apa yang ada dalam diri seseorang. Anda mungkin tertinggal beberapa tahun. Apa yang ada di dalam diri seseorang ditentukan oleh pemikirannya.

Nah, psikologi menurut Wikipedia, adalah studi tentang pikiran. Pikiran seseorang adalah kepribadiannya, dan tercermin dalam sikap mental dan tingkah laku. Jadi, bila ingin tahu kepribadian seseorang, tinggalkan ramalan bintang, dan beralih lah ke psikologi.

Blog Dunia Psikologi menjabarkan tentang teori-teori psikologi dalam kehidupan pribadi dan sosial seseorang. Di sini, Anda bisa membaca artikel-artikel psikologi kepribadian, anak, remaja, dan social. Hmmm. . . . . . ngomong-ngomong, penulis ramalan bintang di media massa seperti ikut mempelajari psikologi remaja, ya?
Bagi Sahabat
Bagi SAHABAT Updated at: December 22, 2010

Tampilkan status baterai notebook dengan jelas

Battery4Life 1.1

Dalam dunia periklanan, semakin besar ukuran sebuah iklan, maka semakin besar kemungkinannya untuk diperhatikan oleh konsumen. Coba saja lihat ukuran billboard yang ada di jalan-jalan, pasti besar-besar, dan mudah dikenali ketimbang iklan kecl yang hanya ditempel di tiang listrik atau tembok seng.

Kesan inilah yang ingin disajikan oleh aplikasi bernama Battery4Life 1.1. Jika Anda perhatikan, indikator baterai untuk notebook ukurannya sangat kecil, dan nongkrong di pojokan system tray. Buat penguna yang terlalu berfokus pada pekerjaannya, kadang tidak memperhatikan bahwa daya baterai di notebook-nya sudah menipis.

Dengan Battery4Life, ia akan menampilkan peringtan berukuran besar di layar And ayang menginformasikan bahwa baterai sudah menipis. Selain itu, ia juga menginofmrasikannya dalam bentuk audio yang bias Anda pilih. Melalui informasi into, diharapkan pengguna notebook bisa menyadari bahwa baterainya sudah menipis, dan harus di-charge lagi.

Harga: Gratis
Ukuran File: 8,5 MB
Donwload: Softpedia.com
Bagi Sahabat
Bagi SAHABAT Updated at: December 22, 2010

Situs yang dapat membantu mengetahui tubuh dan kesehatan anda


21 situs


Faktor kesehatan merupakan salah satu faktor yang penting dalam kehidupan masyarakat. Terutama untuk mendapatkan layanan kesehatan ketika sakit atau ketika membutuhkan pelayanan kesehatan karena hal lain. Untuk bisa mendapatkan layanan kesehatan biasanya harus melalui prosedur yang harus dilakukan seperti harus datang kerumah sakit untuk mendaftar serta mengantri dsb. Belum lagi bila dokter yang bersangkutan yang sering menangani pasien tsb sedang berhalangan tidak praktek atau sedang bertugas keluar kota. Hal ini tentu saja sangatlah merepotkan.

Pada tulisan ini, saya akan membantu anda untuk dapat mengetahui tubuh dan kesehatan anda. Sehingga anda tidak perlu lagi sembarang membeli obat jika ada gejala-gejala yang tampak namun anda tidak yakin apakah itu.

Disini anda mendapatkan semua informasi secara komprehensifnya dari 21 situs-situs di bawah ini yang akan saya jelaskan, juga termasuk situ-situ kesehatan populer, seperti saran-saran yang baik untuk kesehatan anda.

1. WebMD
Anda dapat mendapatkan tips-tips kesehatan dari sejumlah besar subyek, berpartisipasi di forum website ini, mengetahui arti gejala-gejala yang terjadi di tubuh anda dan banyak lagi.

2. HealthLine
Healthline ini merupakan mesin pencari bagi orang-orang yang ingin mengetahui obat-obatan, gejala-gejala, dokter dan banyak lagi.

3. ABCHomeopathy
Anda dapat memasukkan/mengetikkan gejala-gejala tubuh anda dan mendapatkan tips kemungkinan pengobatan mudah sehingga anda tidak perlu ke dokter.

4. LivingTo100
Situs ini merupakan kalkulator pengukur kemungkinan umur hidup dan tips-tips bagaimana untuk memperpanjang hidup anda dalam berbagai aspek.

5. TheStatus
Situs yang aman bagi pasien/penderita penyakit untuk berbagi hasil medisnya dengan keluarga/dokter yang jauh dari mereka.

6. MedBillManager
Biaya obat dapat cepat menjadi banyak dan tidak terkontrol, juga termasuk membayar daftar biaya rumah sakit bisa tidak terkontrol. Situs ini akan membantu anda untuk mengingatkan anda tentang jadwal-jadwal pembelian obat dan pembayaran biaya rumah sakit dan banyak lagi.

7. Medgle.com
Situs ini menyediakan cara tercepat untuk mengetahui gejala-gejala yang terjadi pada tubuh anda berdasarkan bagian-bagian tubuh anda.

8. Medstory
Anda dapat memasukkan/menuliskan masalah kesehatan anda dan mendapatkan saran-saran untuk solusinya.

9. HealthCare
Situs edukasional untuk anda mengetahui apa yang mungkin terjadi pada anda, atau mendapatkan tips-tips untuk hidup lebih sehat.

10. Real Age Calculator
Program ini menyediakan 34 tes pertanyaan untuk mengukur waktu hidup anda dan memberikan saran untuk memperpanjang hidup anda.

11. EverydayHealth
Situs dengan tips-tips harian untuk hidup dengan lebih sehat.

12. RightHealth
Situs ini merupakan situs berita-berita tentang kesehatan yang meliputi banyak subyek

13. RevolutionHealth
Situs berita kesehatan umum yang meliputi banyak aspek hidup dan kesehatan, mulai dari kehamilan sampai masa tua

14. Healia
Situs ini merupakan mesin pencari untuk yang berhubungan dengan kesehatan yang dapat anda kustomisasi dan personalisasi

15. 20MinuteNap
kita semua memerlukan tidur yang cukup dan situs ini akan membantu anda untuk melakukannya. Anda cukup menekan tombol play dan menikmati 20 menit musik yang akan membantu anda tidur.

16. Mayo Clinic Symptom Checker
Anda dapat mengetahui apa arti gejala-gejala yang terjadi pada tubuh anda untuk mengetahui apa yang mengganggu kesehatan anda sebelum anda menemui dokter

17. Stobacco
Situs ini menyediakan tips-tips dan dorongan untuk anda berhenti merokok pada tanggal yang anda tuliskan.

18. Curbside.MD
Situs ini dapat membantu anda unuk menjawab pertanyaan yang berhubungan dengan medis/kesehatan.

19. SugarStats
Situs ini membantu penderita diabetes untuk mengetahui mengetahui perkembangan kesehatannya sehingga mereka dapat berbagi dengan keluarga mereka dan dokternya.

20. TauMed
Anda dapat meminta pertanyaan seputar kesehatan dan mendapatkan jawaban dari anggota komunitas mereka

21. QuiText
Program ini merupakan program 6 minggu yang berupa pesan teks yang akan membantu anda berhenti merokok.
Bagi Sahabat
Bagi SAHABAT Updated at: December 22, 2010

Belajar dari pengalaman orang lain

Cerita Hikmah

Pepatah Indonesia mengatakan, “Pengalaman adalah guru terbaik”. Pepatah rumah mengatakan, “Only the foolish learn from experience, the wise learn from the experience of others”, artinya orang bodoh yang belajar dari pengalaman sendiri orang bijak belajar dari pengalaman orang lain.

Anda pilih yang mana? Tentu kita tidak punya cukup waktu untuk mempelajari segala hal dari pengalaman sendiri. Sebagai gantinya, kita pun harus belajar dari pengalaman orang lain, baik sukses maupun gagal. Pengalaman yang memberikan pelajaran tersebut disebut dengan hikmah.

Untuk keperluan tersebut, Anda bisa membuka blog Cikal. Di blog ini, Anda bisa membaca cerita-cerita sukses dan hikmah yang bisa dijadikan sebagai bahan pelajaran. Tidak hanya itu, blog ini juga menyajikan informasi lain seputar komputer dan Internet yang mungkin berguna untuk Anda.
Bagi Sahabat
Bagi SAHABAT Updated at: December 22, 2010

Memonitor proses USB device dengan device driver

Simple USB Logger 1.0

Penggunaan port USB untuk koneksi berbagai perangkat elektronik saat ini banyak diminati karena kecepatan akses dan kemudahan dalam instalasi. Konseksi perangkat yang terkoneksi ke PC melalui port tersebut dapat kita monitor traffic-nya dengan menggunakan Simple USB Logger 1.0.

Aplikasi ini memampukan user untuk melakukan capture traffic di antara device driver dengan USB device. Kemampuan aplikasi ini cukup bermanfaat untuk memantau aktivitas kinerja device driver bahkan jika terjadi BSOD sekalipun selama penggunakan device USB. Log memory dump memampukan Anda untuk melihat request proses terakhir USB device sehingga terjadi BSOD.

Simple USB Logger mendukung bus USB, baik secara hardware ataupun virtual. Dengan kata lain, Anda dapat memonitor device USB apapun, baik yang ternyata terkoneksi pada PC ataupun virtual USB device terkoneksi melalui dukungan software apapun dari berbagai vendor.

Harga: Gratis
Ukuran File: 1,5 MB
Download: incentivespro.com



- - - - - - - - - - - - - - - - - - -

BSOD. Blue Screen of Death adalah istilah popular untuk layar yang ditampilkan Microsoft Windows ketika mengalami kesalahan system (atau disebut stop error oleh Microsoft), BSOD milik Windows NT, 2000, XP, atau Vista biasanya lebih serius daripada Windows sebelumnya. Ada beberapa hal yang menyebabkan munculnya BSOD ini. Diantaranya driver hardware yang tidak bagus, kesalahan memory, registry yang rusak, atau penggunaan file .DLL yang tidak cocok. Berbagai bentuk BSOD terdapat pada seluruh system operasi Windows sejak Windows 3.1.

Bagi Sahabat
Bagi SAHABAT Updated at: December 22, 2010

Kisah para nabi dan rasul

Risalah Rasul

Setelah berlatih selama sebulan penuh pada bulan Ramadhan. Tidak sedikit para umat muslim ingin mempertahankan bekas-bekasnya di bulan-bulan lain. Sehingga terbentuklah atmosfir Ramadhan pada setiap bulannya. So, bagaimana yah caranya ?

Jawaban yang bisa saya berikan disini adalah dengan membaca kisah-kisah Islami. Salah satu blog yang menyediakan kisah-kisah tersebut adalah Risalah Rasul. Di blog ini, Anda bisa membaca kisah-kisah yang terjadi pada masa ke 25 nabi, dan rasul yang disebutkan dalam Al-Quran. Bukan hanya itu, blog ini juga menyajikan kisah-kisah islami lainnya dari masa sahabat hingga wali.

Meski berfokus pada kisah-kisah nabi dan rasul, bila ditilik dari kategori yang disediakan di sisi kiri blog ini, Anda akan mendapatkan pengklasifikasian posting berdasarkan item rukum iman, yakni iman kepada Allah, hari kiamat, malaikat, para rasul dan juga kitab-kitabnya.
Bagi Sahabat
Bagi SAHABAT Updated at: December 22, 2010

Sejarah Perkembangan Komputer

Perjalanan waktu


Komputer Sebelum Tahun 1940

Sejarah perkembangan komputer bermula dengan berkembangnya ilmu matematika. Dimulai dengan penggunaan jari-jemari manusia, kemudian tercipta alat Abakus yang dapat melakukan operasi hitung sederhana.

Kemudian pada tahun 1617, John Napier telah mengemukakan sifir logaritma dan alat ini dipanggil tulang Napier yang dapat melakukan berbagai macam perhitungan angka-angka.Kemudian Blaise Pascal pula menciptakan mesin hitung mekanikal pertama pada tahun 1642 yang beroperasi dengan cara menggerakkan gear pada roda dan kemudian telah dikembangkan oleh William Leibnitz.

Pada tahun 1816 pula Charles Babbage telah membina the difference engine yang telah dapat menyelesaikan masalah perhitungan sifir matematik seperti logaritma secara mekanikal dengan tepat sampai dengan dua puluh digit.

Mesin ini juga telah menggunakan semacam "card" sebagai input, untuk menyimpan "file-file" data melakukan perhitungan secara otomatis dan seterusnya mengeluarkan output dalam bentuk cetakan pada kertas. Kemudian beliau telah memberikan perhatian kepada the analytical engine pula. "card" tersebut pertama kali telah digunakan sebagai alat input dalam industri tekstil pada mesin tenun otomatis ciptaan Joseph Jecquard pada tahun 1801. Herman Hoolerith telah mempopularkan penggunaan "card" sebagai alat input data yang telah banyak digunakan penduduk Amerika pada tahun 1887. Howard Aiken memperkenalkan penggunaan mesin elektromekanika yang disebut "Mark 1" pada tahun 1937;elektronik dan mekanikal. Mesin ini dapat menyelesaikan masalah fungsi-fungsi trigonometri di samping perhitungan-perhitungan yang telah dilakukan mesin-mesin sebelum ini.


Komputer Generasi Pertama 1940 – 1959

ENIAC (Electronic Numerical Integrator and Calculator)
Komputer ENIAC ini diciptakan oleh Dr John Mauchly dan Presper Eckert pada tahun 1946

EDVAC (Electronic Discrete Variable Automatic Computer)
Penggunaan tiub tiub vakum juga telah dikurangi di dalam EDVAC, di mana proses perhitungan telah menjadi lebih cepat dibandingkan ENIAC

EDSAC (Electronic Delay Storage Automatic Calculator)
EDSAC telah memperkenalkan penggunaan raksa (merkuri) dalam tube untuk menyimpan memori.

UNIVAC I (Universal Automatic Calculator)
Pada tahun 1951 Dr Mauchly dan Eckert menciptakan UNIVAC I , komputer pertama yang digunakan untuk memproses data perniagaan.


Komputer Generasi Ke Dua ( 1959-1964 )

Komputer-komputer generasi kedua telah menggunakan transistor dan diode untuk menggantikan saluran-saluran vakum dan menjadikan ukuran komputer lebih kecil dan murah. Cara baru menyimpan memori juga diperkenalkan melalui teknologi magnetik. Keupayaan pemprosesan dan ukuran memori utama komputer juga bertambah dan manjadikan ia lebih efisien.

Kemunculan FORTRAN dan COBOL menandakan permulaan bahasa tingkat tinggi untuk menggantikan bahasa pengantar dalam mesin yang lebih sukar. Minikomputer juga telah diperkenalkan yaitu yang kedua terbesar di dalam generasi komputer. Versinya yang pertama ialah DEC PDP 8 yang diciptakan pada tahun 1964 yang berguna untuk memproses data-data.


Komputer Generasi Ke Tiga (1964-awal 80-an)

Chip mulai menggantikan transistor sebagai bahan logis komputer dengan terhasilnya litar terkamir atau lebih dikenal dengan sebutan chip. Jenis komputer terkecil mikrokomputer telah muncul dan paling cepat menjadi popular seperti Apple II, IBM PC dan Sinclair. Banyak bahasa pemrograman telah muncul seperti BASIC, Pascal dan PL/1. Kebanyakan mikrokomputer didasari dengan tafsiran bahasa secara mendalam, chip ROM untuk menggunakan bahasa BASIC.


Komputer Generasi Ke Empat (awal 80-an-??)

Chip masih digunakan untuk memproses dan menyimpan memori. Ia lebih canggih, dilengkapi hingga ratusan ribu komponen transistor yang disebut pengamiran skala amat besar (very large scale intergartion, VLSI). Pemprosesan dapat dilakukan dengan lebih tepat, sampai jutaan bit per detik. Memori utama komputer menjadi lebih besar sehingga menyebabkan memori sekunder kurang penting. Teknologi chip yang maju ini telah mewujudkan satu lagi kelas komputer yang disebut Supercomputer.


Komputer Generasi Ke Lima (masa depan)

Generasi kelima dalam sejarah evolusi komputer merupakan komputer impian masa depan. Ia diperkirakan mempunyai lebih banyak unit pemprosesan yang berfungsi bersamaan untuk menyelesaikan lebih daripada satu tugas dalam satu masa. Komputer ini juga mempunyai ingatan yang amat besar sehingga memungkinkan penyelesaian lebih dari satu tugas dalam waktu bersamaan. Unit pemprosesan pusat juga dapat berfungsi sebagai otak manusia. Komputer ini juga mempunyai kepandaian tersendiri, merespon keadaan sekeliling melalui penglihatan yang bijak dalam mengambil sesuatu keputusan bebas dari pemikiran manusia yang disebut sebagai artificial intelligence.
Bagi Sahabat
Bagi SAHABAT Updated at: December 22, 2010

Rancangan sofa dan tempat tidur untuk anda

Fungi ganda

Sofa berikut seringkali dipanggil dengan nama “Book”. Book di desain oleh seorang desainer berkebangsaan Italia, Flou. Fungsi ganda yang dimilikinya sangat cocok untuk ruangan kecil anda. Memiliki nilai linear, modern dan elegan, waktu malam dan siang anda sepertinya dapat berubah melalui sikap sederhana yang diperkenalkan oleh Book.

Sumber : Treehugger.com
Bagi Sahabat
Bagi SAHABAT Updated at: December 22, 2010

Sofa dorong dan tarik untuk ruang kecil anda

1 meja dan 2 kursi

Dua langkah seerhana ternyata bisa mengubah satu bentuk menjadi desain furniture dengan berbagai kelengkapan yang dimiliki. Sofa V-two telah berhasil menterjemahkan penyebutannya sendiri. Melalui gaya tarik dan dorong sebuah sofa tunggal dapat merubah dirinya menjadi 2 kursi dan satu meja kopi yang praktis.

Info: designjoo.com







Bagi Sahabat
Bagi SAHABAT Updated at: December 22, 2010

Rumah ranch modern yang kreatif dari Hufft

Lama dan baru

Memiliki lokasi yang terletak di kota Leawood, Texas. Rumah ranch modern ini memiliki agretivitas revonasi dalam kerangka gaya rumah perternakan. Dirancang oleh Hufft, tempat tinggal berikut mampu melakukan yang terbaik guna melestarikan dan menyorot elemen lama dengan kontras plus beberapa tambahan baru yang menyenangkan.









Bagi Sahabat
Bagi SAHABAT Updated at: December 22, 2010

21 December 2010

iPhone personal untuk asisten bayi Anda

Berbagai informasi


Iphone Onaroo dirancang unuk melayani sebagai tempat mengumpulkan data informasi PDA untuk perencanaan rumah tangga anda. Informasinya berisi tentang pelacakan berbagai jadwal keperawatan dan tidur, botol, popok, daftar obat-obatan, dsb. Keuntungan jelasnya, iphone ini menawarkan tampilan grafik data dari waktu ke waktu guna laporan kunjungan dokter bayi anda, atau menampilkan informasi yang berguna bagi orang tua yang paranoid / cepat panik. Bagaimana, apakah anda tertarik? Jika ya silahkan saja membelinya di pba.onaroo.com dengan harga $ 49,95.

Sumber: chipchick.com
Bagi Sahabat
Bagi SAHABAT Updated at: December 21, 2010

Bangku budaya Asia yang menarik

Keseimbangan sudut


Bangku makan malam ini terinspirasi oleh budaya abad pertengahan dari Korea. Benarkah ? Bagaimana menurut anda ?

Info: jheera.com



Bagi Sahabat
Bagi SAHABAT Updated at: December 21, 2010

Kursi multifungsi untuk kaki anda

Kiri, kanan, maju dan mundur

Anda memiliki teman, saudara atau tetangga yang mengalami kesulitan dalam menggunakan kakinya untuk berjalan? Desain dari Andres Sebastian Sanchez akan segera menolong mereka dengan kursi kecil mulifungsi yang memiliki beberapa pilihan konfigurasi posisi ketinggian, kemampuan untuk merubah sisi depan dan belakang, dan beberapa perakitan yang memudahkan kaki mereka.

Info : 79design










Bagi Sahabat
Bagi SAHABAT Updated at: December 21, 2010

Rak Cartesio Cristalplant dari Agape

Bahan alami

Kreativitas yang dapat ditanamkan dalam setiap bidang desain seringkali memiliki sifat primordial. Begitupun juga terjadi pada ruang persegi yang di desain oleh Agape ini. Rak buku Cristalplant cenderung memiliki elemen desain kontemporer dan jerat teknologi yang berfungsi secara sempurna.
Bagi Sahabat
Bagi SAHABAT Updated at: December 21, 2010

20 December 2010

Meja Matrix yang unik

Trik visual cerdas

Jika anda sedang mencari meja kopi yang unik, meja Float dari Brookly New York Rock Paper adalah pilihannya. Memiliki diameter 4 x 4 dengan dilengkapi oleh 64 ruang magnetis bersama serangkaian kabel baja yang tersembunyi pada suatu kubus. Jika tertarik, Anda bisa membelinya dengan harga $ 2000 atau menonton terlebih dahulu keistimewaan meja kubus ini
Bagi Sahabat
Bagi SAHABAT Updated at: December 20, 2010

Sofa dengan fungsi yang mengikuti alur tubuh anda

Mengikuti fungsi

Siapa perancang desain sofa berikut? Dia adalah Daan Mulder, seorang perancang dari negeri Belanda.







Bagi Sahabat
Bagi SAHABAT Updated at: December 20, 2010

Meja Skateboad daur ulang dari Deckstool

Daur ulang




Bagi Sahabat
Bagi SAHABAT Updated at: December 20, 2010

Membuka tabir antara teori dan praktek fisika

Pakar Fisika


Aplikatif, itulah kata kunci pendidikan yang selama ini sering kita abaikan. Seandainya saja para siswa di sekolah dasar dan menengah tahu bagaimana mengaplikasikan apa yang mereka pelajari di bangku sekolah, tentu semangat mereka untuk mempelajari sebuah ilmu akan tumbuh.

Fisika katakanlah, adalah sebuah ilmu yang sebenarnya sangat aplikatif, namun jarang menarik minat siswa. Laboratoriumny adlaah alam semesta ini. Ingin tahu bagaimana fisika diaplikasikan dalam kehidupan kita sehari-hari? Temukan penjelasannya di blog Pakar Fisika.

Blog yang digawangi oleh guru fisika di salah satu Madrasah Aliyah (setingkat SMA) ini mengintegrasikan teori-teori fisika, blog ini juga memaparkan gejala-gejala alam dari sudut pandang lainnya, seperti astronomi, geofisika, dan lain-lain.

Bagi Sahabat
Bagi SAHABAT Updated at: December 20, 2010

Bicara kriptografi ternyata juga bicara mengenai matematika

Mathematics & Cryptography

Tahukah anda sebagian besar anggota NSA, badan keamanan AS adalah matematikawan? Dan tahukah Anda apa yang menjadi kajian utama di lembaga bentukan mantan presiden AS Harry S. Truman ini? Jawabannya adalah kriptografi alias persandian.

Berbicara tentang kriptografi tidak bisa dilepaskan dari matematika. Kriptografi modern sendiri merupakan kesatuan yagn tak terpisahkan dari disiplin matematika, ilmu komputer, dan rekayasa (engineering). Tertarik untuk menelaah masalah matematika dan kriptografi ini?

Arahkan saja web browser Anda ke blog zakimah, yang didedikasikan untuk membahas matematika dalam ranah kriptografi. Selain membaca posting seputar kriptografi, di sini Anda juga bisa mendapatkan link download materi perkuliahan matematika, dan tentu saja kriptografi.

- - - - - - - - - - - - - - - - -

Kriptografi. Ilmu yang mempelajari teknik-teknik matematika yang berhubungan dengan aspek keamanan informasi, seperti kerahasiaan, keabsahan, integritas, serta autentifikasi data. Meski demikian, tidak semua aspek keamanan informasi ditangani oleh kriptografi. Ada empat tujuan mendasar kriptografi yang merupakan aspek keamanan informasi, yaitu kerahasiaan, integritas data, autentifikasi, dan non repudiasi.

Web browser. Software yang berfungsi menampilkan dan melakukan interaksi dengan dokumen-dokumen yang telah disediakan oleh web server. Web browser terpopuler saat ini adalah Mozilla Firefox, yang disusul oleh Microsoft Internet Explorer. Webbrowser adalah jenis

Web Server. Software server yang berfungsi menerima permintaan HTTP atau HTTPS dari klien yang dikenal dengan web browser, dan mengirimkan kemabali hasilnya dalam bentuk halaman-halaman web yang umumnya berbentuk dokumen HTML. Web server yang terkenal di antaranya adalah Apache dan IIS. Apache merupakan web server antar platform, sedangkan IIS hanya dapat beroperasi di sistem operasi Windows. Web server juga dapat berarti komputer yang berfungsi seperti definisi di atas.

IIS. Internet Information Services atau Internet Information Server. HTTP web server yang igunakan dalam sistem operasi server Windows, mulai dari Windows NT 4.0 Server, Windows 2000 Server atau Windows Server 2003. Layanan ini merupakan layanan terinterasi dalam Windows 2000 Server, Windows Server 2003 atau sebagai add-on dalam Windows NT 4.0. Layanan ini berfungsi sebagai pendukung protocol TCP/IP yang berjalan dalam application layer.

Apache. Web server yang dapat dijalankan di banyak sistem operasi (Unix, BSD, Linux, Microsoft Windows, dan Novell Netware, serta platform lainnya). Apache memiliki fitur-fitur canggih seperti pesan kesalahan yang dapat dikonfigurasi, autentifikasi berbasis data, dan lain-lain. Apache juga didukung oleh sejumlah interface berbasis grafis (GUI) yang memungkinkan penanganan server menjadi mudah.
Bagi Sahabat
Bagi SAHABAT Updated at: December 20, 2010
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Labels

A (1) AlertPay (2) Analisa (1) Anti virus (4) B (1) Bahasa Komputer (23) Belajar dan Bahasa (47) Bengkel dan Kendaraan (1) Berita dan Informasi (266) Biologi (6) Bioskop dan Video (63) Blog (151) Browser (3) Budaya dan Bahasa (15) Buku Majalah dan tulisan (40) C (2) Catur (1) D (2) Desain dan Furniture (95) DNS (2) Dongeng dan Cerita (1) Dunia Busana dan Mode (4) E (2) E-commerce (4) E-mail (10) Ekonomi dan perdagangan (58) Eksakta (7) F (1) Facebook (10) Flora dan Fauna (6) Foto dan Design (99) G (1) gad (1) Gadget (257) Game (73) Generator (23) H (1) Hand Phone (14) Hardware (6) Hobi dan koleksi (8) Hosting dan Domain (7) Hubungan dan komunikasi (129) Hukum dan Perundang-undangan (12) Humor (4) Huruf dan Template (4) i (1) Indonesia - Pengetahuan Alam - Geografi (35) Industri (1) Interior Desain Komputer (27) Internasional (1) J (1) Jaringan (7) Jejaring Sosial (9) K (1) Kamera (35) Keamanan (7) Kedokteran (25) Keyboard (1) Kimia (7) Kisah (10) Komik dan Animasi (12) Komputer dan Perangkatnya (109) Koneksi (7) Konfrensi (1) Konversi (1) Koran (1) Kreatifitas (3) Kumpulan (19) L (1) Lembar (234) Libery Reserve (1) Liburan dan Pariwisata (7) Lingkungan hidup (2) Linux (2) Logo (7) Lowongan Kerja (8) M (1) Matematika (17) Media Penyimpanan (14) Meja (4) Membaca dan Menulis (40) Mencari uang di Internet (25) Microsoft-Google-Yahoo (57) Militer (1) Miniatur (2) Monitoring (9) Motherboard (1) Mozilla Firefox (1) Multimedia (33) Musik dan Lagu (57) N (1) Note Book (48) O (1) Olahraga dan Kesehatan (53) P (1) Page Rank (1) PDF (3) Pemimpin (1) Pendidikan dan Pengetahuan (105) Perangkat Lunak (442) Perbaikan komputer (48) Pertanian dan Perkebunan (2) Peternakan dan Perikanan (6) Ping (1) Playstore (1) Politik dan Pemerintahan (10) Print (2) Produk (62) Produk Internet dan Tekhnologi (40) Prosesor (3) Psikologi (6) Q (1) R (1) Rak Buku (51) Religi (7) Remaja dan Pergaulan (11) Resep dan Masakan (1) Rumah dan Keluarga (64) S (1) Scanner (1) Search Engine (19) Sejarah (40) Seni dan Kerajinan (18) Seni Melipat Kertas (4) Sepeda (8) Service (1) Sharing (3) Situs Komputer dan Tekhnologi (27) Situs Menarik (66) Situs Populer dan Aplikasinya (26) SMS (5) Sofa (19) Sony (2) T (1) Telepon Genggam (18) Tempat duduk (14) Tips dan Tricks (138) Trans 7 (1) Tutorial (66) U (1) Ucapan Selamat (1) Unik (19) USB Drive (7) V (1) W (2) Wanita dan Peranannya (8) Website (1) Windows (27) X (1) Z (1)