Major Geeks
Apakah Anda sedang mencari aplikasi untuk men-tweak, memperbaiki, dan melindungi PC? Jika ya, segera arahkan web browser Anda ke website MajorGeeks.com. Website ini menyediakan tool-tool yang dibutuhkan untuk meningkatkan kinerja PC, sesuai dengan harapan Anda.
Anda yang baru mengunjungi website ini dapat langsung mencari aplikasi tertentu yang disusun berdasarkan kategori pada bar di sisi kiri. Sebelum men-download, pastikan Anda membaca review yang disediakan untuk setiap aplikasi. Namun, jika hanya menginginkan aplikasi freeware, Anda dapat membuka daftar freeware yang disediakan di bar pada sisi kanan.
Satu keunggulan dari MajorGeeks.com ini dibandingkan dengan website sejenis adalah pengujian yang dilakukan terhadap semua aplikasi sebelum ditempilkan di sini. Dengan demikian, Anda tidak perlu was-was, sebab aplikasi yang di download dijamin tidak mengandung malware, seperti spyware, trojan, virus, dan lain-lain.
Walaupun demikian, kehati-hatian Anda tetap dibutuhkan saat menginstal dan menjalankan aplikasi yang diperoleh dari website ini. Selanjutnya, jika membutuhkan bantuan, Anda dapat bergabung di forum website ini yang diberi judul Boot Camp. Website ini berjanji akan memperlakukan pendatang baru dengan ramah. Jadi, tidak ada alasan untuk tidak mencobanya, bukan?
Freeware. Software yang didistribusikan secara gratis atau Cuma-Cuma. Setiap orang dapat menggunakan, dan mendistribusikan kembali software ini. Biasanya, freeware bersifat proprietary atau bukan open source sehingga tidak didistribusikan dengan source ode nya.
Malware. Singkatan dari malicious software. Program komputer yang diciptakan untuk mencari kelemahan dari software. Umumnya, malware diciptakan untuk membobol atau merusak suatu software atau operating system.
No comments:
Post a Comment