Satu titik ke titik tertentu
.Artikel sebelumnya: Tip dan tutorial dalam menggunakan Google Maps
Google Maps juga bisa dipakai untuk mencari rute dari satu titik ke titik tertentu. Misalnya Anda ingin bepergian dari Jakarta ke Bogor, dan ingin mencari jalan mana yang harus dilalui. Mudah sekali, tip ini juga bisa digunakan baik di Google Maps untuk ponsel biasa, dan ponsel yang dilengkapi oleh GPS, atau di Google Maps versi web yang ada di alamat berikut : Maps Google.com
1.Pilih Menu, Get Directions.
2.Pilih tab Car, dan di Start Point ketik area awal perjalanan. Anda bisa memilih Use my Location atau memilh sendiri titik awalnya di peta.
3.Di End Point, lakukan hal yang sama.
4.Pilih Show Directions.
5.Akan ditampilkan secara gambar rute atau jalan mana saja yang harus ditempuh, bila Anda menggunakan Google Maps versi web
6.Untuk membuat rute baru lagi, pilih Clear Map.
Seandainya ada wilayah atau tempat yang ingin dicari, caranya juga mudah:
1.Pilih Search, lalu tulis nama areanya dan kotanya.
2.Bila area tersebut ingin ditandai, pilih Tap for options, dan pilih Add Star atau Favorites.
3.Untuk melihat daftar area yang sudah Anda tandai, pilih Menu, Starred Items, maka akan muncul daftarnya
No comments:
Post a Comment