Penggunaan port USB untuk koneksi berbagai perangkat elektronik saat ini banyak diminati karena kecepatan akses dan kemudahan dalam instalasi. Konseksi perangkat yang terkoneksi ke PC melalui port tersebut dapat kita monitor traffic-nya dengan menggunakan Simple USB Logger 1.0.
Aplikasi ini memampukan user untuk melakukan capture traffic di antara device driver dengan USB device. Kemampuan aplikasi ini cukup bermanfaat untuk memantau aktivitas kinerja device driver bahkan jika terjadi BSOD sekalipun selama penggunakan device USB. Log memory dump memampukan Anda untuk melihat request proses terakhir USB device sehingga terjadi BSOD.
Simple USB Logger mendukung bus USB, baik secara hardware ataupun virtual. Dengan kata lain, Anda dapat memonitor device USB apapun, baik yang ternyata terkoneksi pada PC ataupun virtual USB device terkoneksi melalui dukungan software apapun dari berbagai vendor.
Harga: Gratis
Ukuran File: 1,5 MB
Download: incentivespro.com
- - - - - - - - - - - - - - - - - - -
BSOD. Blue Screen of Death adalah istilah popular untuk layar yang ditampilkan Microsoft Windows ketika mengalami kesalahan system (atau disebut stop error oleh Microsoft), BSOD milik Windows NT, 2000, XP, atau Vista biasanya lebih serius daripada Windows sebelumnya. Ada beberapa hal yang menyebabkan munculnya BSOD ini. Diantaranya driver hardware yang tidak bagus, kesalahan memory, registry yang rusak, atau penggunaan file .DLL yang tidak cocok. Berbagai bentuk BSOD terdapat pada seluruh system operasi Windows sejak Windows 3.1.
No comments:
Post a Comment