Review Aplikasi
Hampir setiap hari kita melihat iklan kamera digital di Koran-koran. Hampir setiap minggu selalu ada produk kamera digital baru. Semakin hari, spesifikasi kamera digital yang diiklankan semakin tinggi. Semakin tinggi spesifikasi, semakin tinggi pula harga yang dibanderolkan pada kamera digital. Kebanyakan pembeli mempercayakan pilihan mereka dari masukan pegawai toko yang menjual kamera digital.
Apakah Anda juga demikian? Bila ya, kemungkinan Anda akan digiring untuk membeli kamera digital keluaran terbaru dengan harga yang baru pula, dengan iming-iming kecanggihan teknologi yang diusungnya. Padahal, bisa jadi ada kamera lain yang lebih klop dengan kebutuhan dan anggaran yang telah Anda sediakan. Selain itu, Anda akan menjadi bulan-bulanan, dan menghabiskan banyak waktu di toko untuk mendengarkan celoteh penjaganya.
Sebelum melangkah memasuki pintu toko kamera digital, sebaiknya Anda membekali diri dengan pengetahuan produk yang cukup. Di Internet, terdapat seabreg informasi yang bisa dijadikan pertimbangan untuk memilih kamera digital yang pas dengan harapan dan kebutuhan Anda. Salah satunya disajikan di website BestInClass.com. Website ini berisi panduan memilih kamera dari para ahli fotografi digital.
Pada halaman utamanya. Anda bisa menjajal aplikasi “Find the best digital camera for you . . . “ dengan memasukkan sejumlah criteria, seperti untuk keperluan apa, berapa besar ukuran, serta harga kamera digital, dan mengklik tombol View Recommendation. Sesaat kemudian, Anda akan diantarkan pada halaman yang berisi review beberapa kamera digital yang cocok dengan kriteria yang dimasukkan, termasuk harga terbaik, dan dimana bisa membelinya secara online.
No comments:
Post a Comment