NK2View 1.23
Apakah Anda salah satu pengguna Microsoft Outlook? Pernahkan Anda menyadari, tiap kali mengetikan alamat e-mail yang sama, Outlook melengkapi e-mail address tersebut? Hal tersebut dikarenakan Outlook memiliki dukungan autocomplete. Tiap kali Anda mengirimkan sebuah pesan baru (e-mail) melalui Outlook, e-mail address yang Anda ketikkan pada field to/cc, secara otomatis dimasukkan ke dalam daftar autocomplete sehingga jika sewaktu-waktu Anda mengetikkan e-mail address yang sama, Outlook secara otomatis akan melengkapi email address tersebut.
File autocomplete yang berasal dari Outlook tersimpan di dalam folder profile (document setting) / Application Data\ Microsoft\ Outlook, dan selalu disimpan sebagai profile name Outlook berekstensi nk2. Anda dapat menggunakan salah satu software yang dapat membaca file autocomplete tersebut, yaitu NK2View.
Utilitas ini membaca file autocomplete Outlook (ekstensi n2k), menampilkan semua record e-mail yang tersimpan didalamnya, dan memampukan Anda untuk mengekspor record ke dalam bentuk file text/html/xml.
No comments:
Post a Comment