Peran seni dalam teknologi
Salah satu definisi teknologi adalah perpaduan antara ilmu pengetahuan, seni, dan ekonomi dalam arti yang luas. Teknologi tidak semata berbicara tentang ilmu pengetahuan, khususnya bidang eksakta. Teknologi juga melibatkan seni, dan harus bernilai ekonomis.
Peran seni dalam teknologi terlihat jelas dalam desain produk. Lihatlah betapa cantiknya desain-desain produk teknologi mutakhir yang ada di sekitar kita. Bukan hanya kegunaan (usability) dan fungsionalitas, pengguna akhir pasti mempertimbangkan aspek keindahan dan kenyamanan (ergonomy) sebuah produk teknologi.
Nah, ingin melihat bagaimana para seniman menciptakan desain-desain produk futuristik? Silahkan buka blog The Design Blog. Disini, berbagai desain produk teknologi masa depan dipamerkan untuk Anda. Selain produk teknologi, blog ini juga menyuguhkan desain furniture dan perabotan rumah tangga lainnya.
Bonus foto
No comments:
Post a Comment