Hitachi HD32000IDK7 2TB
Harddisk berkapasitas besar terus dihadirkan para produsen harddisk terkemuka. Setelah sebelumnya Western Digital dan Seagate memperkenalkan harddisk berkapasitas 2 TB, kini giliran Hitachi yang memperkenalkan HD-32000IDK7 dengan kapsitas 2TB.
Harddisk dengan form factor 2,5 inci ini bekerja pada kecepatan putar spindle
7200 rpm. Hitachi HD32000IDK7 menggunakan interface SATA dengan kapasitas 2 TB, juga dilengkapi dengan buffer 32 MB.Harddisk berkapasitas sangat besar ini juga menggunakan metode teknologi perpendicular magnetic recording (PMR) yang merupakan teknolgi perpendicular recording dari Hitachi. Ia juga diklaim menggunakan rancangan akustik yang memungkinkan pengguna dapat meminimalkan tingkat kebisingan saat beroperasi. Seperti juga produsen lain yan gsemakin memperhatikan dan merancang produk yang ramah lingkungan sesuai dengan RoHS. Hitachi HD32000IDK7 juga diklaim hemat energi dan minim penggunaan bahan yang membahayakan lingkugnan.
Harga : US$ 270
- - - - - - - - - - - - - - - - -
Perpendicular Recording
. Proses perekaman data di dalam harddisk dengan memposisikan arah magnetisme permukaan platter secara vertical, disbanding dengan cara konvensional secara horizontal. Hal ini menyebabkan peningkatan densitas data yang dapat ditampung dalam sebuah platter hingga sepuluh kali lipat.Spindle
. Dalam harddisk, hal ini mengarah pada poros tiang dar piringan tempat menampung data (platter).
No comments:
Post a Comment