Artmu Sleeve Bag
Kini, ukuran notebook semakin ringas, dan tidak sepanjang waktu membutuhkan sebuah tas berukuran besar. Terkadang penggunanya hanya membutuhkan sebuah kantung atau pouch notebook untuk melindungi dari goresan ataupun benturan ringan yang mungkin terjadi pada notebook.
Meskipun tidak banyak memberikan perlindungan pada notebook, namun pouch notebook menjadi pilihan banyak pengguna noteobok belakangan ini. Dan begitu banyak pilihan pouch dengan bentuk dan corak beragam yang dapat dengan mudah ditemukan.
Kali ini, produk yang disebut Sleeve Bag dari produsen Artmu asal Korea, memberikan tawaran yang berbeda. Bentuk dan coraknya tidak dibilang menawarkan keunikan tersendiri. Namun ketika dibuka, sisi pouch yang terbuka dapat berfungsi sebagai mouse pad.
Hal tersebut dapat memudahkan penggunaan mouse, jika permukaan meja tidak ideal untuk mouse yang digunakan. Fungsi ganda sebagai pelindung mouse saat dibawa dan mouse pad ini cukup menarik bagi pengguna notebook yang selalu menggunakan mouse.
Info: Uber gizmo.com
Harga : US$15
- - - - - - - - - - - - - - - - - - - -
Mouse pad
. Sebuatan lainnya adalah mouse mat. Sebuah alas dengan permukaan yang dirancang untuk penggunaan mouse. Keuntungan utama penggunaannya adalah kecepatan, ketepatan, dan kenyamanan pengguna mouse. Keuntungan tambahan adalah menghindari terjadinya gesekan langsung dengan permukaan meja, dan kotoran yang akan mengganggu pergerakan mouse. Bahan permukaan dan tekstur tergantung dari tipe mouse yang digunakan. Contohnya, lapisan dari karet lebih ditujukan untuk mouse ball, pelapis plastic atau kain ntuk mouse optical. Kini pengembangan rancangan pun semakin beragam. Ada yang dilengkapi dengan sandaran tangan (biasanya terbuat dari gel silikon).
No comments:
Post a Comment