AHA Office in a Box
Ada yang terbaru dari AHA. Layanan akses internet berbasis CDMA ini mengeluarkan paket AHA Office in a Box yang merupakan hasil kerja sama antara Bakrie Connectivity dan Google. Produk ini merupakan solusi bisnis online yang didesain khusus untuk UMKM.
Choirul Djamhari, Deputi bidang Pengembangan dan Restrukturisasi Usaha, Kemenentrian &UKM Indonesia, menyatakan bahwa UMKM sebagai pilar perekonomian Indonesia menghadapi tantangan keterbatasan akses terhadap sumber daya produktif, termasuk teknologi, sarana pemasaran, dan informasi pasar.
Dengan AHA Office in a Box, UMKM akan diberi solusi paket data lengkap, mulai koneksi Internet AHA EVDO berkecepatan 3,1 Mbps, registrasi domain, hosting situs, mailbox bisnis, peralatan konektivitas, data plans, paket konektivitas, penyimpanan digital, layanan pelanggan berdedikasi, keamanan online untuk bisnis dan layanan komunikasi, dan kolaborasi software produktivitas dari Google berbasiskan teknologi kumputasi cloud.
Info: bakrieconnectivity.com
No comments:
Post a Comment