Disk2vhd v1.0
Seperti halnya pada perangkat optical drive, harddisk pun dapat dibuatkan virtualnya. Adapun salahs atu tujuan dari keberadaan virtual harddisk tersebut diperuntukkan bagi penggunaan aplikasi virtual PC yang memungkinkan user untuk dapat memiliki beragam sistem operasi dalam satu PC.
Virtual hard disk tersebut tersimpan dalam partisi physical hard disk berupa sebuah file. Pembentukan virtual harddisk tidak mempengaruhi partisi yang sebenarnya pada sistem oeprasi berjalan. Virtual harddisk akan dapat berperan layaknya physical harddisk dalam proses booting awal instalasi sistem oeprasi, namun berada dalam batasan aplikasi virtual machine.
Virtual harddisk dapat dibentuk dengan menggunakan apliaksi virtual PC ataupun mempergunakan aplikasi lain yang terpisah, misalnya Disk2-vhd. Maksimum kapasitas virtual harddisk yang dapat diakses oleh virtual PC adalah 127 GB sehingga pastikan Anda membuat virtual harddisk berkapasitas maksimal tersebut melalui Disk2vhd v1.0.Aaplikasi ini dapat dijalankan pada sistem oeprasi minimal Windows XP SP2, baik 32-bit atau 64-bit.
Harga: Gratis
Ukuran File: 704 KB
Download: download.sysinternals.com
- - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - -- - - - -
VHD. Singkatan dari virtual hard disk, adalah sebuah format file yang berisikan konten dan struktur lengkap yang mewakili sebuah drive hard disk. Diguankan untuk penempatan sistem oeprasi virtual beserta aplikasi yang terkait oleh beragam aplikasi virtualisasi ataupun sebuah virtual machine. Dengan adanya format file tersebut, memungkinkan user memiliki berbagai sistem oeprasi dalam satu PC.
Virtual Machine. Program yang berguna untuk melakukan simulasi suatu sistem PC lengkap. Yang dimaksud lengkap disini adalah RAM, hard disk, floppy disk, processor, graphics card dan beberapa perangkat lain yang umumnya terdapat pada PC. Program semacam ini mungkin tidak banyak berguna bagi sebagian orang, tapi untuk kebutuhan tertentu atau spesifik misalnya menguji instalasi sistem operasi tertentu, praktek konfigurasi jaringan, dan uji coba program berbahaya. Virutal machine disebut juga semagai emulator yang bekerja berdasarkan prinsip emulasi. Karena cara kerjanya hanya menyerupai aslinya yang memiliki batasan-batasan.
No comments:
Post a Comment