Artikel sebelumnya: Abjad Kamus Teknologi, internet dan komputer untuk kebutuhan pengetahuan anda
C#. (Dibaca C-sharp) bahasa pemrograman berorientasi objek yang dikembangkan oleh Microsoft sebagai bagian dari inisiatif kerangka .Net Framework. Bahasa pemrograman ini dibuat berbasiskan bahasa C++ yang telah di pengaruhi oleh aspek-aspek ataupun fitur bahasa yang terdapat pada bahasa-bahasa pemrograman lainnya, seperti Java, Delphi, Visual Basic, dan lain-lain dengan beberapa penyederhanaan. Menurut standar ECMA-334 C# Language Specification, nama C# terdiri atas sebuah huruf latin C (U+0043) yang diikuti oleh tanda pagar yang menandakan angka # (U+0023). Tanda pagar # yang digunakan memang bukan tanda kres dalam seni music (U+266F), dan tanda pagar # (U+0023) tersebut digunakan karena karakter kres dalam seni music tidak terdapat di dalam keyboard standar.
C#. Sebuah bahasa pemrograman yang dikembangkan oleh Microsoft sebagai bagian dari inisiatif kerangka .Net Framework. Bahasa pemrograman ini dibuat berbasiskan bahasa C++ yang telah dipengaruhi oleh aspek-aspek ataupun fitur bahasa yang terdapat pada bahasa-bahasa pemrograman lainnya (seperti Java, Delphi, Visual Basic, dan lain-lain) dengan beberapa penyederhanaan.
C. Bahasa pemrograman yang memungkinkan programmer mengembangkan system program sesuai dengan keinginan dan caranya sendiri. Hal ini ttidak mempunyai terlalu banyak aturan seperti bahasa pemrograman lainnya. Bahasa C khususnya dipakai untuk pembuatan program di bawh operating system UNIX.
C++. Bahasa object oriented programming yang dipandang oleh banyak orang sebagai bahasa terbaik untuk membuat aplikasi skala besar. C++ memayungi bahasa C. Sebuah bahasa pemograman terkait, Java, berbasis pada C++ tapi dioptimasi oleh distribusi objek programd alam network seperti Internet. Java relatif lebih sederhana dan mudah untuk dipelajari daripada C++, dan memiliki karakteristik yang lebih menguntungkan daripada C++.
CAB. Mekanisme distribusi kode biner Microsoft. File CAB yang merupakan kependekan dari Cabinet, dipakai dalam Windows 95, Windows NT dan BackOffice sebagai cara untuk mempaketkan file biner dalam ukuran besar menjadi beberapa container untuk memudahkan pendistribusian file dan instalasi.
Cache Browser. Sebagian memori yang disediakan akan mengingat halaman yang pernah dikunjungi. Dengan menggunakan cache, browser dapat membuka halamanyang pernah dilihat user sebelumnya menjadi lebih cepat. Jika ada yang tidak beres dalam cache, atau halaman telah berubah sejak user terakhir melihatnya, hal ini akan berpengaruh pada bagaimana halaman akan ditampilkan.
Camcorder. Sebuah perangkat elektronik yang menggabungkan kamera video dan perekam video ke dalam satu unit. Peralatan pabrik tampaknya tidak memiliki pedoman yang ketat untuk penggunaan istilah. Materi pemasarand apat menyajikan rekaman perangkat video sebagai camcorder tapi mengidentifikasi paket pengiriman konten sebagai kamera video recorder.
Capless Design. Pada UFD, istilah ini mengacu pada rancangan UFD yang tidak membutuhkan sebuah penutup konektor UFD yang terpisah. Ini meminimalkan masalah kehilangan penutup pelindung konektor USB pada UFD. Biasanya, rancangan dengan model slide untuk memunculkan konektor USB atau model swivel seperti pada pisau liat untuk melindungi konektor USB pada UFD.
Capture. Screenshot, screen capture atau screen dump adalah gambar yang diambil oleh komputer untuk melakukan record terhadap item yang ditampilkan oleh monitor atau visual output device yang lain. Fungsi screenshot seringkali digunakan untuk mendemonstrasikan sebuah program atau menunjukkan maslaah dengan tepat. Output dari proses ini adalah format image seperti BMP atau JPG.
Case sensitive. Metode yang membedakan penulisan dengan huruf besar dan huruf kecil, misalnya penulisan string “admin” berbeda dengan “Admin” atau “ADMIN”. Case sensitive biasanya digunakan dalam penulisan password.
CCD. Singkatan dari Charge Coupled Device, adalah sebuah sensor untuk merekam gambar, terdiri dari sirkuit terintegrasi berisi “array” kapasitor yang berhubungan atau berpasangan. Di bawah kendali sirkuit luar, setiap kapasitor dapat menyalurkan muatan listriknya ke tetangganya. CCD digunakan dalam fotografi digital dan astronomi (terutama dalam fotometri), optikal dan spektroskopi UV.
CCTV. Penggunaan video camera untuk menampilkan gambar pada waktu dan tempat tertentu. CCTV merupakan kepanjangan dari Closed Circuit Television, yang berarti menggunakan sinyal yang bersifat tertutup, tidak seperti televisi biasa merupakan
CDMA. Code division multiple access. Sistem telepon seluler digital yang menggunakan skema akses jamak ini, seperti yang diprakarsai oleh Qualcomm, atau W-CDMA. CDMA awalnya merupakan sebuah teknologi militer yang digunakan kali pertama pada Perang Dunia II oleh sekutu Inggris, untuk menggagalkan usaha Jerman dalam mengganggu transmisi mereka. Sejak itu CDMA diguankan dalam banyak sistem komunikasi termasuk pada Global Positioning Sytem (GPS) dan pada system satelit OmniTRACS untuk logistic transportasi. Sistem terakhir didesain dan dibangun oleh Qualcomm, dan menjadi cikal bakal yang membantu insinyur-insinyur Qualcomm untuk menemukan Soft Handoff dan kendali tenaga cepat, teknologi yang diperlukan untuk menjadikan CDMA praktis dan efisien untuk komunikasi seluler terrestrial.
CFML. Cold Fusion Markup Language. Bahasa scripting yang digunakan oleh Adobe ColdFusion, BlueDragon, Railo, dan CFML server engine lainnya. CFML menambahkan
CGI. Common Gateway Interface. Sebuah interface yang dirancang untuk melakukan standarisasi transfer data antara web server dan aplikasi Web server biasanya menggunakan aplikasi CGI untuk menerima dan memproses informasi dari pengguna. Sebagai contoh, form yang disampaikan oleh pengguna ke web server akan melewati aplikasi CGI melalui CGI untuk pemrosesan selanjutnya.
Charge. Mengalirkan arus DC ke baterai untuk mengisi ulang dayanya. Saat men-charge, voltase baterai, dan arusnya harus terbatasa. Saat baterai terisi penuh, akan terjadi peningkatan voltase atau peningkatan resistansi yang bisa dijadikan indikator.
Checkbox. Tipe control interaktif yang sering diguankand alam interface grafis. Di gunakan dalam form agar dapat memilih satu atau beberapa pilihan yang tidak eksklusif dalam list. Checkbox ini digunakan untuk mengaktifkan atua mematikan suatu fasilitas atau lebih atau pilihan dari alternative yang ada. Ketika check box ini dpilih, biasanya akan dimunculkan tanda x atau sebuah tanda centang di dalam kotak tersebut.
Chipset. IC ukuran kecil pada komputer merupakan layaknya “polisi lalulintas” pada papan induk (mother board), mengarahkan aliran data dan menentukan peranti apa yang didukung oleh Personal Komputer (PC). Sebuah chipset mengarahkan data dari CPU ke kartu grafis (VGA) dan sistem memori (RAM). Chipset juga menentukan kecepatan dari front side bus, bus memory dan bus grafis serta kapasitas dan tipe memori yang di dukung motherboard. Selain itu pula, chipset mengarahkan aliran data melalui bus PCI, drive IDE dan port I/O serta menentukan standar IDE juga tipe port yang didukung oleh sistem.
CHM. Sebutan ringkas untuk Microsoft Compiled HTML Help. CHM adalah format proprietary untuk file help yang dikembangkan oleh Microsoft, dirilis pada tahun 1997 sebagai pengganti format. Microsoft WinHelp CHM pertama kali diperkenalkan bersamaan dengan peluncuran Windows 98, dan masih tetap di-support dan didistribusikan sampai Windows XP, tetapi sudah tidak didukung lagi oleh Windows Vista.
Civilization. Dalam dunia game dikenal sebagai peradaban manusia atau sekelompok manusia pada suatu zaman. Adanya istilah ini menambah pengalaman baru dalam bermain game strategi karena variasi game dapat tercipta sehingga tidka menimbulkan kebosanan.
Class. Dalam CSS, class berfungsi untuk menjelaskan format tag tertentu dalam file HTML. Contoh:
berarti tag
mengikuti format “highlight” yang didefinisikan pada file CSS.
ClassToCompareFiles. Membandingkan dua buah file teks dan menunjukkan garis yang berbeda.
Client side. Sebutan untuk scripting yang dijalankan di sisi client atau web browser. COntoh client side adalah ketika satu halaman web selesai di download, web browser akan menjalankannya script-script yang ada di dalamnya langsung dari PC lokal, dan tidak terhubung dengan server. JavaScript, VBScript adalah contoh script-script yang bersifat client side. Lawan dari client side adalah server side.
Clockwise. Suatu gerak melingkar atu berputar dengan arah gerak yang searah dnegna gerakan jarum jam.
Cloud Computing. Teknologi yang menggabungkan pemanfaatan teknologi computer (komputasi) dan pengembangan berbasiskan internet (awan). Teknologi ini merupakan metode komputasi dimana kapabilitas terkait teknologi informasi disajikan sebagai layanan (as a service) sehingga pengguna dapat mengaksesnya lewat Internet tanpa mengetahui apa yang terjadi di dalamnya, ahli dengnanya atau memiliki kendali terhadap infrastruktur teknologi yang membantunya.
CMOS. Complimentary Metal Oxide Semiconductor (CMOS) adalah nama bagi suatu kelompok besar sirkuit terpadu. Chip CMOS termasuk micro processor, microcontroller, RAM statis, dan gaya mendesain sirkuit digital lainnya. CMOS juga sekaligus adalah proses yang digunakan untuk mengimplementasikan sirkuit tersebut pada suatu IC. CMOS menggunakan kombinasi dari transistor MOSFET tipe ‘p’, dan juga transistor MOSFET tipe ‘n’.
CMS. Content Management System. Sekumpulan tool yang didesain untuk membuat, memodifikasi, mengoragnisasi informasi dari sebuah website. Untuk menggunakan CMS, seseorang dituntut untuk memahami seluk beluk HTML dan bahasa pemrograman yang digunakan untuk membangun sebuah website. Saat ini, banyak aplikasi CMS yang disediakan secara cuma-Cuma, misalnya Mambo, Joomla, WOrdPress, dan lain-lain.
Color Palette. Papan tempat mencampurkan warna-warna dasar untuk mendapatkan warna baru. Pada Photoshop, color palette berfungsi untuk melihat dan memodifikasi warna gambar. Color Picker. Tool pada Photoshop yang digunakan untuk memilih warna aktif untuk diterapkan di atas kanvas / kertas kerja. Color Picker hanya dapat mengaktifkan dua warna, yaitu satu untuk foreground dan satu, untuk background. User dapat mengganti salah satu atau kedua warna dengan menggunakan tool ini.
Command Button. Seubah kontrol yang tampil pada layar sebagai persegi panjang, dengan tulisan di tengah-tengah. Ketika pengguna mengklik sebuah tombol, aplikasi menjalankan aksi yang dijelaskan oleh tulisan pada tombol. Aksi oleh tombol biasanya dijalankan secara instan. Contohnya mencakup penyelesaian operasi yang didefinisikan oleh kotak dialog dan menerima pesan error dalam kotak peringatan. Commander. Salah satu mode dalam game perang, di mana Anda bertugas mengatur taktik dan strategi pasukan tempur agar setiap misi dapat terselesaikan dan mencapai tujuan akhir, yaitu kemenangan. Companion. Rekan permainan yang dapat Anda pilih dalam sebuah game RPG. Pilihlah sesuai dengan karakter dan motivasi yang dipunyai companion. Companion akan sangat membantu Anda dalam menyelesaikan berbagai misi yang diberikan. Pada beberapa game, companion dapat Anda kendalikan secara langsung, bahkan sampai pada pengendalian inventory.
Constraint. Berisi larangan yang harus diobservasi oleh Excel.
Context Menu. Menu spesifik yang muncul ketika user mengklik kanan pada sebuah item, item yang diklik dapat berupa icon, file, CD-ROM, dan lain-lain. Context menu biasa bervariasi dari item ke item, bergantung pada item yang diklik. Context menu disebut juga popup menu.
Convert to Curves. Kurva atau garis lengkung yang diistilahkan CorelDraw (karena tiap program olah vector mempunyai terminology yang berbeda). Fasiltas Convert to Curves berguna untuk mengkonversi / mengubah garis lurus menjadi garis lengkung, dengan titik poros tertentu.
Cookie. Serangkaian teks yang dikirimkan oleh server ke web browser, yang kemudian akan mengirimkannya kembali tanpa diubah ke server setiap kali web browser mengakses situs web. Cookies digunakan untuk melakukan otentifikasi, penjajakan, dan memelihara informasi spesifik dari para pengguna, seperti preferensi pengguna atau daftar keranjang belanja elektronik mereka. Cookies yang masih tersimpan di komputer dapat mempercepat akses ke situs web yang bersangkutan.
Corrupt. Atau korup, adalah fil yang rusak. Beberapa diantaranya tidak dapat dibaca dan tidak dapat dibuka sama sekali. Corrupt file disebabkan oleh crash program ataupun crash system dalam beberapa kasus.
Counter Clockwise. Suatu gerak melingkar atau berputar dengan arah gerak yang berlawaanan arah dengan gerakan jarum jam.
Crash. Kondisi ketika sebuah program (baik aplikasi ataupun bagian dari operating system) berhenti bekerja dan merespon sebagaimana mestinya. Secara sederhana program yang mengalami akan tampak diam membeku (freeze). Jika program yang mengalami crash adalah bagian penting dari kernel operating system, keseluruhan komputer akan ikut crash.
CRC32. Cyclic Redudancy Check. Pemeriksaan prose transmisi dengan orientasi bit. Sebuah blog pesan akan dianggap sebagai sederet bit yang dikirim, biasanya 32 bit integer. Bit-bit tersebut dimasukkan dalam generator CRC dan kemudian melakukan operasi matematis. Hasil perhitungan saat bit dikirim dan diterima akan menentukan ada tidaknya kesalahan dalam pengiriman. CRC ditemukan oleh W. Wesley Peterson, dan dipublikasikan pad athaun 1961.
CrossFire. Teknik yang sama seperti SLL, hanya saja CrossFire ini dikhususkan untuk video card dari ATi. Perbedaannya terletak dari teknologi arsitektur yang digunakan. Dimana nVIDIA meletakkan komponen composting di dalam GPU, sedangkan ATi meletakknya diluar GPU. Sehingga pada arsitektur ATi Crossfire dibutuhkan satu VGA sebagai master (yang memiliki kompnen compositing), dan satu lagi sebagai slave.
CRPG. Genre video game yang dikembangkan untuk personal computer. Fitur yang diceritakan pada umumnya menceritakan tentang karakter dengan misi tertentu yang harus diselesaikan berupa quest. Sepanjang perjalanan, sang petualang harus menghadapi sejumlah besar tantangan dan musuh. Kebanyakan berwujud monster yang terinspirasi dari dunia fantasi serta mitologi klasik. Karakter akan memiliki variasi atribut dan poin-poin yang didapat dari hasil menyelesaikan misi. Pemain dapat memilih bagaimana mereka ingin mengembangkan performa karakter, dengan merancang atribut, skill, kemampuan khusus, dan perlengkapan yang digunakan.
CSS. Cascading Style Sheets. Sebuah file yang berisi sekumpulan perintah untuk memformat bagaimana sebuah halaman website ditampilkan oleh web browser. Penggunaan yang paling umum dari CSS adalah untuk memformat halaman web yang ditulis dengan HTML dan XHTML. Walaupun demikian, bahasanya sendiri dapat dipergunakan untuk semua jenis XML termasuk SVG dan XUL. Spesifikasi CSS diatur oleh W3C.
CSS. Cascading Style Sheets. Sebuah file yang berisi sekumpulan perintah untuk memformat bagaiaman sebuah halaman web ditampilkan oleh web browser. Dengan kata lain, CSS adlah rujukan format tampilan halaman web. CSS dapat ditulis sendiri dalam satu file yang terpisah dari HTML, atau ditulis langsung pada baigan head HTML. Karena sifatnya yang cascade (seperti air terjen), satu perintah CSS berlaku untuk semua bgian dalam dokumen HTML.
CSS3. Versi terbaru CSS (Cascading Style Sheet). CSS3 telah di develop oleh W3C sejak Desember 2005. Salah satu kelebihan CSS3 adalah dapat menampilkan animasi dan gradasi warna. Meski masih belum resmi diumumkan, sebagian besar browser modern telah mensupport CSS3 ini, selain Intenet Explorer.
CyberSource. Penyedia jasa pembayaran elektronik dan manajemen resiko. Solusi Cyber-Source memungkinkan pengolahan pembayaran elektronik untuk web, call center,d an lingkungan POS. Cyber Source juga menawarkan solusi industri manajemen resiko bagi pedagang untuk menerima transaksi card not present. Layanan Profesional CyberSource adalah mendesain, mengintegrasikan,d an mengoptimalkan sistem transaksi pengolahan perdagangan. Sekitar 25% atau lebihd ari 20.000 perusahaan menggunakan CyberSource, termasuk setengah dari perusahaan yang terdiri atas Dow Jones Industrial Average. Perusahaan itu berkantor pusat di Mountain View, California, dan memiliki kantor penjualan dan layanan di Jepang, Inggris, dan lokasi lainnya di Amerika Serikat.
No comments:
Post a Comment