Artikel sebelumnya: Abjad Kamus Teknologi, internet dan komputer untuk kebutuhan pengetahuan anda
NAS. Network Attached Storage adalah sebuah server dengan system operasi yang dikhususkan untuk melayani kebutuhan data file. NAS dapat diakses langsung melalui local area network (LAN), dengan protocol seperti TCP/IP.
NFS. Network File System adalah protocol network file sistem yang dibuat oleh Sun Microsystem pada tahun 1984. Protokol ini mengizinkan computer client untuk dapat mengakses file melalui jaringan atau dengan kata lain menyediakan cara bagaimana penyimpanan local dapat diakses. Seperti banyak protocol lainnya, NFS dibuat dalam sistem Open Network Computing Remote Procedure Call (ONC RPC).
NiMh. Jenis baterai yang setingkat dengan baterai NiCd (nickel cadmium), tapi NiMh menghasilkan daya lebih besar 10-25% daripada NiCd. NiMh lebih ramah lingkungan karena tidak mengandung toksin yang dihasilkan oleh Cadmium.
Ni-MH. Nickel Metal Hydride Cell adalah sejenis sel elektrokimia sekunder yang sama dengan sel nickel hydrogen. Pada baterai NiMH menggunakan logam penyerap hydrogen yang berfunsi sebagai elektroda negative. Bila dibandingkan dengan nickel cadmium, NiMH memiliki kapasitas tiga kali lebih besar. Tapi bila dibandingkan dengan lithium ion, nilai energinya lebih rendah.
Nintendo Wii. Adalah game console generasi kelima dari Nintendo, merupakan kelanjutan dari GameCube yang merupakan game console sebelumnya dari Nintendo. Yang membuatnya berbeda dari GameCube ataupun game console lainnya adalah penggunaan wireless controller, Wii Remote. Controller ini dapat mendeteksi gerakan secara 3D, dan membuat controller game console ini begitu unik. Keunikan lain adalah WiiConnect 24, yang memungkinkannya menerima pesan dan update secara otomatis meski dalam standby mode, jika terkoneksi dengan internet.
Noise. Menunjuk kepada titik-titik berukuran kurang lebih 1 pixel, yang biasanya muncul ada gangguan elektronik pada perangkat sensor atau sirkuit di kamera digital dan scanner.
Non-linear. Gameplay dengan tipe non-linear akan memberi pemain lebih banyak pemain lebih banyak kebebasan dengan tantangan-tantangan yang diselesaikan, tanpa harus berurutan. Pemain dapat memilih jalan yang ditempuh untuk membawa mereka ke kemenangan dengan disediakannya banyak sub plot yang akan mengarahkan petualangan berbeda bagi setiap pemain. Sejumlah game
Non-linear Gameplay. Game dengan tipe gamplay non-linear akan memberikan pemain tantangan yang dapat diselesaikan dalams ejumlah urutan berbeda. Ketika game dengna tipe linear akan mengkonfrontasi pemain dengan urutan tantangan yang tetap, gameplay non linear akan memberi kebebasan pada pemain. Untuk menyelesaikan game, disediakan banyak pilihan dan subplot. Beberapa game menyediakan kedua elemen linear dan non linear sekaligus.
Norse. Mitologi norse menggunakan dongeng yang berasal dari zaman prasejarah Proto Norse Nordic. Dongeng itu berkembang selama penyebaran agama Kristen di Scandinavia saat abad pertengahan. Dongeng itu dikenal karenan diturunkan oleh Nordic folklore. Beberapa aspek dalam dongeng itu bertahan sampai sekarang dan berpengaruh pada peradaban zaman modern.
Notepad. Program bawaan dari Windows yang biasa digunakan untuk merilis keterangan-keterangan yang penting dari program aplikasi seperti halnya lisensi program atau yang lainnya. Notepad juga bisa berguna untuk berbagai macam keperluan, seperti membuat file CSS, Javascript untuk format web, dan pembuatan listing pemrograman, seperti Java dan berbagai keguanaan lain. Keuntungan dari penggunaan Notepad adlaah kecepatand an kemudahan dalam pengoperasiannya. Sementara dari segi kelemahan, Notepad tidak memiliki tampilan yang menarik.
Notification. Salah satu bentuk interaksi aplikasi atau komponen sistem operasi dengan user. Aplikasi ini diwakili oleh icon pada system tray untuk menciptakan sebuah dialog pop-up berisi informasi singkat mengenai event yang sedang berjalan atau masalah yang terjadi. Jendela ini kali pertama diperkenalkan pada Windows 2000, dan dikenal secara luas sebagai “balloons”. Pada awalnya, fitur ini menerika kritik pedas karena kemunculannya yang kadang terasa mengganggu. Terutama ketika sebuah aplikasi full screen sedang dijalankan, seluruh aplikasi akan di minimize otomatis ketika ballon tersebut muncul. Perbaikan dilakukan pada Windows Aero, dimana notification tidak lagi terlalu mengganggu dengan kemunculan yang semakin lama samar dan menghilang, serta ditahan untuk tidak tampil jika aplikasi full screen sedang dijalankan.
NULL. Null disini bukan nol (angka nol) dan juga bukan space (untuk jenis data alpha, alphanumeric, dan string). Null mewakili nilai data “tidak diketahui” (unknown) atau “tidak menentu” (indeterminate) atau kosong (absence of value). Meskipun implementasi nilai null di dalam database relasional tidak sama persis satu dengan lainnya.
nVidia CUDA. Teknologi yang memungkinkan kemampuan proses dari GPU untuk mempercepat proses tertentu, seperti encoding vidoo, 7 kali lebih cepat dibandingkan jika mengandalkan kemampuan dari CPU.
nVIDIA PhysX. Teknologi PhysX yang sudah didukung oleh GPU GeForce terbaru, memungkinkannya memberikan fasilitas interaksi physical pada game sehingga menghasilkan pergerakan, dan pengalaman yang lebih dinamis dan realistis bagi penggunanya.
No comments:
Post a Comment